JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita berjanji akan mengganti mesin industri kecil menengah (IKM) yang rusak akibat banjir di Jabodetabek.
"Kami bisa berikan satu kepastian khusus industri kecil yang mesinnya mengalami kerusakan akibat dampak banjir kemarin dengan memberikan layanan ganti mesin 100 persen," ucapnya saat Jumpa Pers di Kementerian Perindustrian, Senin (6/1/2020).
Agus mengatakan, banjir besar yang melanda Jabodetabek sangat berdampak kepada IKM. Namun, ia belum bisa memperkirakan seberapa besar kerugian yang dialami sektor IKM.
Baca juga: Pemulihan Listrik Pasca-Banjir Bandang Lebak Terkendala Akses
Saat ini ucap Agus, pemerintah masih melakukan penilaian dan akan mengunjungi langsung para pelaku IKM yang terkena dampak banjir Jabodetabek.
"Kami harap minggu ini akan berkunjung kelapangan untuk kita tinjau langsung dan memberikan pelayanan ke IKM," ucapnya
Seperti diketahui, banjir yang melanda Jabodetabek pada tanggal 1 Januari 2020 menyebabkan beberapa aktivitas bisnis menjadi terganggu.
Baca juga: BPK Sentil Luhut Soal Belanja Perjalanan Dinas
Ketua Umum Asosiasi Peritel Indonesia, Roy Mandey menyebut banjir yang terjadi selama dua hari kemarin telah menyebabkan 400 toko ritel terpaksa berhenti beroperasi.
"karena kita menghitung dalam dua hari di jakarta saja ada 300 toko yang terdampak langsung, dan untuk daerah jabodetabek kami hitung sekitar 400 toko," ucapnya pada Jumat (3/1/2020)
Roy meperkirakan kerugian peritel di wilayah Jakarta saat ini mencapai Rp 1 triliun.
Baca juga: Edhy Prabowo Soal 1.000 Kapal di Natuna: Kita Harus Cool Sikapi Ini
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.