Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Tanggulangi Covid-19, Telkom Regional II Salurkan Donasi Rp 400 Juta ke 4 RS

Kompas.com - 28/04/2020, 08:20 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.comTelkom Regional II area Jakarta, Banten, Bogor, Tangerang, dan Bekasi (Jababotabek) menyerahkan donasi senilai Rp 400 juta untuk penanggulangan Covid-19.

Executive Vice President Telkom Regional II Teuku Muda Nanta didampingi Deputy Executive Vice President Infrastructure Telkom Regional II Ya’aro Hulu menyerahkan bantuan itu secara simbolis melalui video konferensi, Kamis (23/4/2020).

Melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (27/4/2020), Telkom menjelaskan, bantuan ini merupakan komitmen Telkom untuk selalu hadir di tengah masyarakat dan mendukung penanggulangan Covid-19.

Baca juga: Telkom Sumbangkan 44 Ventilator ke Yayasan BUMN

“Segenap manajemen dan keluarga Telkom Regional II Jababotabek berharap, bantuan ini dapat memberikan semangat bagi pasien, petugas kesehatan, serta masyarakat untuk tetap berjuang melawan pandemi ini,” ujar Nanta.

Adapun, bantuan yang disumbangkan berupa masker kain, latex gloves, hand sanitizer, disinfektan, sepatu boots, dan baju hazmat.

Bantuan tersebut diberikan kepada empat Rumah Sakit (RS) rujukan pemerintah untuk penanganan Covid-19, yaitu RSUD Kota Bekasi, RSUD Serang, RSUD Kabupaten Tangerang, dan Rumah Sakit Persahabatan Jakarta.

Dia juga menjelaskan, Telkom Regional II secara konsisten mendukung pemerintah dalam menanggulangi bersama wabah Covid-19.

Telkom pun siap memastikan kebutuhan internet masyarakat yang sedang belajar dan bekerja di rumah berjalan normal.

Baca juga: Pandemi Covid-19, Telkom Dukung Masyarakat Belajar dari Rumah Lewat Cara Ini

Penggalangan dana bersama karyawan

Lebih lanjut, Telkom Regional II juga menginisiasi gerakan penggalangan donasi secara daring yang ditujukan kepada karyawan di areal Telkom Regional II melalui platform LinkAja.

Dari gerakan itu terkumpullah uang donasi lebih dari Rp 100 juta. Donasi ini kemudian disalurkan dalam bentuk kebutuhan alat-alat medis untuk menolong pasien yang terpapar Covid-19 serta melindungi para petugas medis.

Selain itu, Telkom Regional II bersama dengan Serikat Karyawan (Sekar) Telkom Jakarta juga berkesempatan menyerahkan bantuan berupa alat pelindung diri (APD).

Bantuan ini diberikan kepada karyawan dan teknisi Telkom yang bertugas di lapangan, petugas medis, serta masyarakat. Bantuan pun disalurkan ke-26 Puskesmas di wilayah Jabodetabes.

Baca juga: Gandeng Banyak Startup, Telkom Hadirkan Indonesia Bergerak untuk Hadapi Covid-19

Sebelumnya, Sekar Telkom Jakarta telah pula mengajak semua karyawan dan kalangan masyarakat untuk dapat berdonasi kepada enam RSUD di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Serang (Jabodetabes).

Tak hanya itu, Telkom Regional II juga bergerak bersama Majelis Ta’lim TelkomGroup (MTTG) Regional II dalam program berbagi dengan para Ustaz dan Ustazah yang aktif mengajar di wilayah MTTG Regional II.

Program berbagi dengan donasi sebesar Rp 50 juta ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan apresiasi kepada para ustaz dan ustazah dari segenap karyawan Telkom sekaligus dalam rangka menyambut datangnya bulan Ramadhan.

“Kami juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk mendoakan para korban agar segera pulih kembali, serta tenaga medis yang bekerja siang malam merawat pasien agar senantiasa sehat,” ujar Nanta.

Baca juga: Lawan Corona, LIPI dan Telkom University Ciptakan Robot Disinfektan

Nanta berharap beberapa donasi yang digalang tersebut dapat membantu para tenaga medis dan masyarakat yang membutuhkan dalam melindungi diri dari sebaran virus corona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cadangan Beras Pemerintah 1,6 Juta Ton, Bos Bulog: Tertinggi dalam 4 Tahun

Cadangan Beras Pemerintah 1,6 Juta Ton, Bos Bulog: Tertinggi dalam 4 Tahun

Whats New
Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Whats New
Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Whats New
Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Whats New
MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

Whats New
Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Whats New
Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Whats New
Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Whats New
Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Whats New
Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Whats New
Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Whats New
Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Spend Smart
Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com