Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Efek BTS Meal, McD Berlakukan Buka Tutup Orderan Online Cegah Kerumunan

Kompas.com - 09/06/2021, 18:47 WIB
Ade Miranti Karunia,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Restoran cepat saji McDonald's Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, disegel oleh petugas Kepolisian karena menimbulkan kerumunan pada Rabu (9/6/2021).

Menanggapi hal tersebut Associate Director of Communications McDonald Indonesia Sutji Lantyka menjelaskan, saat ini pihaknya tengah menerapkan buka tutup layanan penjualan produk BTS Meal.

"Untuk mengantisipasi antrean drive thru dan pembelian delivery saat ini kami memberlakukan buka tutup order pada platform pemesanan online dan terus mengimbau seluruh pihak untuk menjaga dan menaati protokol kesehatan sesuai aturan," ujar Sutji kepada Kompas.com, Rabu (9/6/2021).

Baca juga: Promo BTS Meal Bikin Kerumunan di McD Stasiun Gambir, Ini Kata PT KAI

Tak hanya itu, promosi BTS Meal ini akan berlaku hingga satu bulan.

"Kami pun ingin menginformasikan kembali bahwa BTS Meal bukan hanya tersedia hari ini saja, jadi kepada seluruh pelanggan tidak perlu khawatir akan kehabisan produk ini. Promonya sendiri kami rencanakan sebulan atau sampai persediaan habis," kata Sutji.

Sebelumnya, Kapolsek Gambir AKBP Kade Budiarta mengatakan, dengan adanya promo McDonald's hari ini, mengundang pengemudi online untuk membeli atau memesan produk BTS Meal sehingga membentuk kerumunan.

"1x24 jam dan apabila melanggar mereka akan dikenakan denda Rp50 juta," ujarnya.

Berdasarkan pantauan tim, ada ratusan driver ojek online yang melayani pesanan BTS Meal ini.

Baca juga: Bukan Cuma BTS Meal, Produk BTS x McDonalds Merch Juga Bisa Dibeli

Apabila tidak mengambil langkah dengan cepat, Budi mengatakan driver ojek online bakal terus berdatangan silih berganti.

Kade menegaskan, pihaknya tidak pernah melarang ataupun menghambat usaha di tengah pandemi Covid-19.

Kendati demikian, ia mengingatkan penerapan protokol kesehatan selama masa pandemi.

BTS Meal, paket menu makanan favorit BTS yang hadir dimana konsumen dapat menikmati menu McDonald’s yang biasa dipesan oleh band atau idola favorit mereka di gerai McDonald’s di seluruh Indonesia.

BTS Meal terdiri dari 9 potong Chicken McNuggets, Medium Fries, Medium Coca-Cola, serta dilengkapi dengan Saus Sweet Chilli dan Saus Cajun yang terinspirasi dari resep populer dari McDonald’s Korea Selatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menhub Tawarkan 6 Proyek TOD di Sekitar Stasiun MRT ke Investor Jepang

Menhub Tawarkan 6 Proyek TOD di Sekitar Stasiun MRT ke Investor Jepang

Whats New
Terbebani Utang Kereta Cepat, KAI Minta Keringanan ke Pemerintah

Terbebani Utang Kereta Cepat, KAI Minta Keringanan ke Pemerintah

Whats New
ByteDance Ogah Jual TikTok ke AS, Pilih Tutup Aplikasi

ByteDance Ogah Jual TikTok ke AS, Pilih Tutup Aplikasi

Whats New
KKP Tangkap Kapal Malaysia yang Curi Ikan di Selat Malaka

KKP Tangkap Kapal Malaysia yang Curi Ikan di Selat Malaka

Whats New
Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Whats New
Permintaan 'Seafood' Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Permintaan "Seafood" Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Whats New
BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Whats New
Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Whats New
Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Whats New
Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Whats New
Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Whats New
Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 26 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 26 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Bulog Siap Beli Padi yang Dikembangkan China-RI di Kalteng

Bulog Siap Beli Padi yang Dikembangkan China-RI di Kalteng

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com