Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Biaya Transaksi Nasabah BSI di Mesin ATM Bank Lain

Kompas.com - Diperbarui 24/07/2022, 18:44 WIB
Muhammad Choirul Anwar

Penulis


KOMPAS.com – Ketentuan mengenai biaya transaksi BSI atau Bank Syariah Indonesia penting diketahui bagi para nasabah.

Terdapat biaya transaksi yang dikenakan bagi seluruh nasabah BSI pengguna kartu ATM BSI, termasuk pengguna kartu ATM eks-BRI Syariah dan eks-BNI Syariah.

Biaya transaksi yang dikenakan terhadap pengguna kartu ATM BSI di mesin ATM BSI berbeda dengan biaya yang dikenakan ketika transaksi di mesin ATM bank lain.

Baca juga: Tabungan Nasabah Eks-BNI Syariah Senilai Rp 16,1 Triliun Pindah ke BSI

Masing-masing transaksi juga memiliki ketentuan biaya berbeda. Misalnya, biaya tarik tunai BSI di ATM Mandiri berbeda dengan biaya transfer.

Contoh lain misalnya biaya cek saldo BSI di ATM BRI berbeda dengan biaya tarik tunai BSI di ATM BRI. Demikian juga biaya transaksi BSI di bank lain bisa jadi berbeda pula.

Karena itu, penting untuk mencermati kebijakan baru mengenai biaya transaksi BSI di mesin ATM masing-masing bank.

Dikutip dari dokumen berjudul QnA Konversi ke Rekening BSI yang dimuat di laman resmi Bank BSI, berikut rincian biaya tansaksi BSI di mesin ATM bank lain selengkapnya.

Baca juga: Dimigrasi, Nasabah BNI Syariah Diminta Unduh Aplikasi BSI Mobile

Biaya transaksi pengguna kartu ATM BSI di mesin ATM Bank Mandiri:

  • Tarik Tunai: Gratis
  • Cek Saldo: Rp 2.000
  • Transfer Sesama BSI: Rp 2.000
  • Transfer Bank Lain: Rp 6.500
  • Decline (dana tidak cukup): Gratis
  • Ubah PIN: -

Biaya transaksi pengguna kartu ATM BSI di mesin ATM Bank BRI:

  • Tarik Tunai: Rp 7.500
  • Cek Saldo: Rp 4.000
  • Transfer Sesama BSI: Rp 6.500
  • Transfer Bank Lain: Rp 6.500
  • Decline (dana tidak cukup): Rp 2.500
  • Ubah PIN: -

Biaya transaksi pengguna kartu ATM BSI di mesin ATM Bank BNI:

  • Tarik Tunai: Rp 7.500
  • Cek Saldo: Rp 4.000
  • Transfer Sesama BSI: Rp 6.500
  • Transfer Bank Lain: Rp 6.500
  • Decline (dana tidak cukup): Rp 2.500
  • Ubah PIN: -

Perlu diketahui, informasi biaya transaksi tersebut tetap dicantumkan dalam dokumen BSI meski saat ini transaksi menggunakan kartu ATM BSI bagi nasabah eks-BNI Syariah tidak dapat dilakukan di mesin ATM BNI.

Baca juga: Layani Pengiriman Uang Antar-Negara, BSI Gandeng Western Union

Biaya transaksi pengguna kartu ATM BSI di mesin ATM Link, Prima, dan ATM Bersama:

  • Tarik Tunai: Rp 7.500
  • Cek Saldo: Rp 4.000
  • Transfer Sesama BSI: Rp 6.500
  • Transfer Bank Lain: Rp 6.500
  • Decline (dana tidak cukup): Rp 2.500
  • Ubah PIN: -

Biaya transaksi pengguna kartu ATM BSI di mesin ATM VISA Plus:

  • Tarik Tunai: Rp 25.000
  • Cek Saldo: Rp 3.000
  • Transfer Sesama BSI: -
  • Transfer Bank Lain: -
  • Decline (dana tidak cukup): -
  • Ubah PIN: -

Sebagai catatan, ATM VISA Plus hanya untuk kartu berlogo VISA. Kartu ATM eks-BNI Syariah Mastercard tidak dapat transaksi di ATM VISA.

Sementara itu, biaya transaksi BSI di mesin ATM BSI kebanyakan gratis, kecuali untuk biaya transfer dari BSI ke rekening lain.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com