Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Layanan Call Center BRI, Bisa Dihubungi 24 Jam

Kompas.com - 12/09/2021, 19:19 WIB
Mutia Fauzia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk mempermudah memberikan layanan perbankan kepada nasabah, setiap bank pasti memiliki call center atau pusat layanan informasi.

Untuk PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI), layanan call center yang bisa dihubungi lewat telepon (call center BRI) yakni Call BRI 14017.

Selain itu, BRI juga memiliki nomor call center lain di (021) 1500 017.

Nomor call center BRI, BRI Call 14017 dapat diakses nasabah dari berbagai wilayah, mulai dari Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi, Medan, hingga Semarang.

Baca juga: BRI: Dana Right Issue Akan Digunakan untuk Bangun Ekosistem Ultramikro

 

Layanan Call BRI tersebut beroperasi 24 jam, termasuk hari Minggu dan libur.

Untuk diketahui, layanan BRI call tersebut tidak gratis. Sehingga, bagi Anda yang menghubungi menggunakan handphone, pastikan Anda memiliki pulsa yang cukup.

Sementara, bila lewat telepon rumah, akan dikenai tagihan pulsa sesuai dengan durasi telepon dan provider yang Anda gunakan.

WhatsApp BRI

Bagi Anda yang tak ingin menggunakan pulsa untuk menghubungi BNI call, customer service BRI lain yang bisa dihubungi yakni melalui chatbot yang bisa diakses dengan nomor whatsApp call center BRI, Messanger, dan Telegram.

Chatbot yang disebut dengan Sabrina (Smart BRI New Assistant) tersebut akan memberikan informasi seputar promo, produk, daftar kartu kredit BRI, dan mencari lokasi kantor cabang BRI terdekat.

Untuk menghubungi WhatsApp BRI tersebut, berikut adalah cara yang bisa dilakukan:
Simpan nomor WhatsApp BRI 0812-1214-017 dalam daftar kontak ponsel.

Baca juga: Limit Transfer BRI Berdasarkan Jenis Kartunya

Buka kontak chat WhatsApp BRI, ketikkan sapaan “Halo” atau informasi lain yang kamu butuhkan.

Bila gak puas dengan informasi yang diberikan, silakan bisa ketik “Kontak BRI” untuk terhubung dengan sahabat kontak BRI

Selain lewat WhatsApp BRI atau menghubungi chat bot, layanan call center BRI bebas pulsa lain yang bisa dihubungi yakni lewat media sosial BRI.

Namun demikian, pastikan akun media sosial tersebut memiliki centang biru agar Anda tidak terjebak dengan akun palsu.

Berikut adalah daftar media sosial official BRI:

  • Facebook: @BRIofficialpage.
  • Twitter: @kontakBRI
  • Instagram: @bankbri_id

Baca juga: Jokowi Minta Persyaratan KUR Dipermudah, Ini Kata BRI

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com