Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mitra Resmi Kartu Prakerja Cariilmu Siapkan Fitur Konsultasi Keuangan dan Info Loker

Kompas.com - 18/02/2022, 17:18 WIB
Yakob Arfin Tyas Sasongko,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

Sipundi adalah layanan literasi keuangan yang bisa dimanfaatkan oleh peserta untuk berkonsultasi dengan financial planner profesional untuk mengelola keuangan.

Baca juga: Survei Cyrus Network: Tingkat Kepuasan Peserta Kartu Prakerja Capai 96,2 Persen

"Konsultasi keuangan yang dimaksud, yakni tentang bagaimana cara terhindar dari pengeluaran yang konsumtif, mulai dari menyisihkan dana darurat, berinvestasi, hingga cara agar terbebas dari utang," jelasnya.

Sementara, Carikerja adalah portal lowongan pekerjaan berbasis digital. Melalui platform Carikerja, peserta pelatihan yang telah mengikuti kelas di Cariilmu akan dibekali informasi mengenai lowongan pekerjaan sesuai minat, keterampilan, dan potensi yang dimiliki.

Dengan begitu, mereka bisa mendapatkan layanan keuangan dari Sipundi sekaligus konsultasi karier bersama Carikerja.

"Cariilmu akan terus menghadirkan inovasi dan memperbanyak kelas sesuai kebutuhan peserta pelatihan Kartu Prakerja maupun umum. Dengan demikian, Cariilmu menjadi lembaga pelatihan kerja online terkemuka di Indonesia," papar Irsan.

Baca juga: Tuai Respons Positif, Kualitas Program Kartu Prakerja Akan Kembali Ditingkatkan

Sebagai informasi, Cariilmu didirikan sejak 2018 oleh Irsan. Platform ini dikembangkannya setelah mengalami sakit kritis dan pemutusan hubungan kerja (PHK).

Adapun motivasinya dalam membangun Cariilmu berawal dari impian agar berdampak dan bermanfaat bagi masyarakat Indonesia.

“Dengan platform Cariilmu, SDM Indonesia semakin berkualitas, berdaya saing global, dan sejalan dengan program Kartu Prakerja,” kata Irsan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com