KOMPAS.com - Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Inspektorat Jenderal (Itjen Kementan) memastikan bahwa kebutuhan bahan pokok di wilayah Buton, Sulawesi Tenggara, dalam kondisi aman dan terkendali.
Selain itu, sapi dan hewan ternak yang berasal dari wilayah tersebut juga dipastikan bebas penyakit mulut dan kuku (PMK).
Hal tersebut disampaikan pada Irjen Kementan Jan Samuel Maringka pada gelaran Dialog Jaga Pangan di Aula Palagimata Kantor Wali Kota Baubau, Pulau Buton, Sulawesi Tenggara, Jumat (15/7/2022).
Adapun acara tersebut dihadiri oleh Wali Kota Kota Baubau, Kepala Kejari Kota Baubau, Bupati Buton, Kejaksaan Negeri (Kejari) Buton, dan Komando Distrik Militer (Dandim) Buton.
Hadir pula Kepala Dinas Pertanian seluruh Kabupaten Buton, Balai Karantina Kelas II Kendari, dan kelompok tani Kota Baubau, Kabupaten Buton dan Bulteng.
Jan mengatakan, dalam mengawasi keamanan pangan di wilayah tersebut, pihaknya bekerja sama dengan sejumlah aparat penegak hukum (APH), yakni Kepolisian Republik Indonesia (Polri), Tentara Negara Indonesia (TNI), Kejaksaan, Badan Pengawas Keuangan (BPK) dan aparat pengawas internal pemerintah (APIP).
Kolaborasi tersebut pun berjalan dengan baik sehingga mampu mendukung kekuatan pangan nasional.
"Pengawasan sudah dilakukan secara ketat. Jadi, saya yakin, kondisi pangan di Buton aman," kata Jan dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com, Sabtu (16/7/2022).
Jan menambahkan, sektor pertanian Indonesia tidak terpengaruh walau sedang dilanda pandemi Covid-19 sekaligus dampak perang Rusia-Ukraina. Sebaliknya, sektor ini justru berkembang pesat sehingga mampu bertahan dari berbagai jurang resesi global.
“Dengan saling bersinergi, saya yakin semua persoalan dapat diatasi dengan baik. Oleh karena itu, pengembangan ternak di wilayah Sulawesi Tenggara (Sultra) harus meningkat," katanya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.