Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaftaran Pahlawan Digital UMKM 2022 Resmi Dibuka, Simak Hadiah dan Syarat Daftarnya

Kompas.com - 30/08/2022, 11:04 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang Pahlawan Digital UMKM kembali digelar untuk mencari para inovator digital yang mempunyai komitmen membantu para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) naik kelas.

Pendaftaran Pahlawan Digital UMKM 2022 resmi dibuka pada Senin, 29 Agustus sampai 26 September 2022.

Menteri Koperasi dan UKM RI Teten Masduki mengatakan, digitalisasi yang diciptakan para inovator muda selama ini telah terbukti mengubah jutaan pelaku UMKM menjadi lebih berdaya dan kuat, termasuk pada masa pandemi Covid-19.

"Jika kita ingin UMKM semakin berdaya, go digital adalah jawabannya. Untuk itu, kami butuh banyak inovator digital yang kami sebut Pahlawan Digital, UMKM tak bisa naik kelas sendiri maka harus diagregasi," kata dia dalam siaran pers, Selasa (30/8/2022).

Baca juga: Menteri Teten Optimistis Pahlawan Digital UMKM akan Lahirkan Local Heroes

Ia menambahkan, para Pahlawan Digital ini dibutuhkan untuk membantu pelaku UMKM dalam berbagai hal, mulai dari digitalisasi akses pasar, pemantauan kualitas produksi, keuangan dan akses pembiayaan, manajemen organisasi, kapasitas produksi, pasokan, sampai digitalisasi distribusi.

Adapun, para pemenang Pahlawan Digital UMKM akan memenangi hadiah menarik dan menjadi mitra KemenKopUKM dalam berbagai program digitalisasi UMKM.

"Lewat program Pahlawan Digital UMKM 2022, selain mendapatkan hadiah menarik, para inovator digital akan dilatih oleh mentor hebat serta punya kesempatan bergabung dengan gerakan digitalisasi 'UMKM Berubah Digital' dan menjadi mitra strategis Kementerian Koperasi dan UKM," ujar dia.

Baca juga: Kemenkop Saring 30 Peserta untuk Program Pahlawan Digital UMKM

Teten memerinci, 10 Pahlawan Digital UMKM yang terpilih nantinya akan berkolaborasi dengan Kementerian Koperasi dan UKM dalam program #berubahdigital tahun 2023, yaitu program pendampingan serta pengembangan transformasi digital UMKM di beberapa wilayah di Indonesia.

Selain itu, 10 pemenang memiliki kesempatan pitching di depan para pemodal ventura, perusahaan teknologi ternama, BUMN, kementerian, dan lembaga pembiayaan lainnya.

Kompetisi Pahlawan Digital UMKM 2022 terbuka bagi seluruh startup dan inovator digital yang berkecimpung di sektor makanan dan minuman, fesyen dan kriya, serta agritech.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com