Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Diretas, Akun Instagram LRT Jabodebek Telah Kembali Normal

Kompas.com - 11/08/2023, 05:40 WIB
Ade Miranti Karunia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Akun Instagram LRT Jabodebek yang sebelumnya sempat diretas oleh peretas (hacker), kini telah kembali normal.

Manager Public Relations LRT Jabodebek Kuswardojo mengatakan, kejadian ini akan menjadi pembelajaran penting untuk terus memperbaiki sistem keamanan terhadap sejumlah akun media sosial yang dikelola LRT Jabodebek.

"Kami juga meminta bantuan masyarakat luas untuk segera menginformasikan bila terdapat postingan yang terlihat tidak sesuai pada akun medsos LRT Jabodebek, sehingga tidak akan ada masyarakat yang dirugikan nantinya," ujarnya melalui keterangan tertulis, Kamis (10/8/2023).

Baca juga: Jelang Beroperasi, Kemenhub Pastikan Aspek Keselamatan LRT Jabodebek

Pihaknya pun mengapresiasi kepada semua pihak yang sudah sangat peduli dan memberikan bantuan kepada Divisi LRT Jabodebek atas permasalahan tersebut.

"Kami berterimakasih kepada tim IT KAI dan pihak lain yang membantu memulihkan akun Instagram kami. Apresiasi juga kami sampaikan kepada teman-teman media yang dengan cepat membantu kami menyebarkan informasi terkait kondisi akun Instagram kami pada hari kemarin, sehingga diharapkan tidak ada masyarakat yang dirugikan akibat pelaku yang menghack akun Instagram @lrt_jabodebek," ucap Kuswardojo.

Sehari sebelumnya, telah terjadi peretasan terhadap akun Instagram resmi LRT Jabodebek @lrt_jabodebek yang menjadi perhatian warganet.

Baca juga: Akun Instagram LRT Jabodebek Diretas dan Belum Pulih, Masyarakat Diimbau Waspada

Sebab, akun yang biasanya digunakan untuk menginformasikan perkembangan pembangunan LRT Jabodebek tiba-tiba berisi unggahan tebus murah iPhone 14 Pro Max.

Hal tersebut diketahui warganet dari unggahan terakhir LRT Jabodebek pada Rabu (9/8/2023). Dalam unggahan, pihak yang diduga meretas menawarkan tebus murah iPhone 14 Pro Max seharga Rp 8.899.000.

Kata peretas, penawaran ini hanya berlaku untuk dua orang tercepat. "SPESIAL PROMO GIVE AWAY TEBUS MURAH KHUSUS UNTUK FOLLOWERS @Lrt_jabodebek, 2 ORANG TERCEPAT NEW IPHONE 14 PROMAX 256GB GARANSI RESMI IB**," tulis peretas.

"iPhone yang kami jual ini 100% garansi resmi ib**, dan kami jadikan sebagai hadiah klaim give tebus murah buat followers setia kami," tambahnya.

Baca juga: Kapan LRT Beroperasi Komersial? Ini Jawaban Presiden, KAI, dan Kemenhub

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hutama Karya Minta Maaf soal Besi Proyek Gedung Kejagung Jatuh ke Lintasan MRT

Hutama Karya Minta Maaf soal Besi Proyek Gedung Kejagung Jatuh ke Lintasan MRT

Whats New
Perundingan IEU-CEPA Putaran Ke-18, Indonesia-Uni Eropa Sepakati 11 Isu

Perundingan IEU-CEPA Putaran Ke-18, Indonesia-Uni Eropa Sepakati 11 Isu

Whats New
Berawal dari 'Kepepet' hingga Menang Kompetisi di Paris, Ini Kisah Sukses Ismiyati dan Usaha Roti Bekatulnya

Berawal dari "Kepepet" hingga Menang Kompetisi di Paris, Ini Kisah Sukses Ismiyati dan Usaha Roti Bekatulnya

Whats New
Subsidi Listrik 2025 Ditarget Sasar 42 Juta Pelanggan, Anggaran Rp 83 Triliun

Subsidi Listrik 2025 Ditarget Sasar 42 Juta Pelanggan, Anggaran Rp 83 Triliun

Whats New
Alat Berat dari Proyek Kejagung Jatuh ke Rel, Ini Kata MRT Jakarta

Alat Berat dari Proyek Kejagung Jatuh ke Rel, Ini Kata MRT Jakarta

Whats New
Kinerja Meningkat, RAJA Bagikan 40 Persen Laba Bersih untuk Dividen

Kinerja Meningkat, RAJA Bagikan 40 Persen Laba Bersih untuk Dividen

Whats New
BTN Bidik Potensi Pengembangan Bisnis di ITS

BTN Bidik Potensi Pengembangan Bisnis di ITS

Whats New
8 Tahun Bekerja Sama, JNE Akui Kontribusi Positif Shopee

8 Tahun Bekerja Sama, JNE Akui Kontribusi Positif Shopee

Whats New
LinkAja Temukan 3.000 Akun Terindikasi Judi Online Setiap Bulan

LinkAja Temukan 3.000 Akun Terindikasi Judi Online Setiap Bulan

Whats New
Garuda Indonesia Ungkap Pesawat Haji yang Bermasalah Merupakan Sewaan

Garuda Indonesia Ungkap Pesawat Haji yang Bermasalah Merupakan Sewaan

Whats New
IHSG Ditutup Turun ke Level 7.034,14, Rupiah Melemah 105 Poin

IHSG Ditutup Turun ke Level 7.034,14, Rupiah Melemah 105 Poin

Whats New
Selamatkan BPR Indramayu, LPS Gandeng BJB jadi Investor

Selamatkan BPR Indramayu, LPS Gandeng BJB jadi Investor

Whats New
Siapkan Anggaran Negara 2025, Sri Mulyani: Semua Menanyakan Makan Siang Gratis Bagaimana...

Siapkan Anggaran Negara 2025, Sri Mulyani: Semua Menanyakan Makan Siang Gratis Bagaimana...

Whats New
Pendidikan Tinggi dan Mobilitas Pendapatan Antar-Generasi

Pendidikan Tinggi dan Mobilitas Pendapatan Antar-Generasi

Whats New
Kemenhub Fasilitasi Penyerahan Asuransi Kematian untuk ABK yang Wafat Saat Bertugas

Kemenhub Fasilitasi Penyerahan Asuransi Kematian untuk ABK yang Wafat Saat Bertugas

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com