Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jago Finansial
Literasi Keuangan

Jago Finansial adalah wadah literasi keuangan, dari lika-liku pengelolaan keuangan, informasi seputar industri keuangan dan perbankan, hingga bank digital.

Sejarah Singkat Bank: Dari Konvensional ke Digital

Kompas.com - 29/09/2023, 11:14 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

SEBUAH institusi disebut sebagai bank bila memenuhi praktik-praktik mendasar, yaitu menghimpun dana simpanan dan memberikan pinjaman. Istilah baku untuk praktik tersebut adalah menjalankan fungsi intermediasi (intermediary).

Peran bank sebagai penyedia layanan keuangan cenderung berkembang mengikuti tren perdagangan lintas-batas wilayah.

Merujuk Britannica, praktik-praktik dasar perbankan sudah ditemukan sejak zaman Mesopotamia kuno. Sejarahnya bermula dari kumpulan pedagang yang memberikan pinjaman dan fasilitas penyimpanan hasil pertanian kepada petani dan pedagang.

Praktik dasar perbankan ini kemudian berkembang dengan menjadikan kuil-kuil tak hanya sebagai tempat ibadah tetapi juga tempat penyimpanan harta, penyalur pinjaman, serta penguji dan penukaran koin emas sebagai alat tukar.

Dengan alasan keamanan, bank kemudian mulai menerima penukaran bukti simpan di bank lain yang dapat ditukar kembali menjadi logam mulia. Ini menjadi cikal bakal lahirnya uang dan sistem pembayaran yang kita kenal hingga kini.

Beberapa abad kemudian, muncul bank-bank konvensional yang menawarkan layanan keuangan lebih maju di Eropa, seperti Bank Valensia, Bank of Genoa, Bank of Barcelona, dan Bank Venice.

Yang paling terkenal adalah Bank Medici di Italia. Bank yang didirikan oleh Giovanni Medici pada 1397 ini tercatat sebagai bank tertua dan masih beroperasi hingga kini dengan nama Banca Monte dei Paschi.

Di Indonesia, bank hadir pertama kali pada 1746 saat kolonial Hindia Belanda mendirikan De Bank van Leening untuk mendukung aktivitas perdagangan VOC di Indonesia.

Dari sana, lahir bank sentral yang saat ini dikenal sebagai Bank Indonesia dan beberapa bank asing, serta bank yang diinisiasi oleh Pemerintah Indonesia dan badan usaha swasta.

Seiring perkembangannya, bank tidak hanya berfungsi menjadi lembaga perantara, tetapi juga melayani sistem pembayaran seperti giro, cek, kliring, pemindahan uang (transfer), serta menerbitkan kartu debit dan kredit.

Tidak hanya itu, bank juga menyediakan jasa kegiatan perekonomian, seperti penitipan barang berharga dan jasa pemberian jaminan, termasuk penyelesaian tagihan.

Dari Laku Pandai ke Bank Digital

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, hingga Juni 2023 terdapat 105 bank umum di Indonesia, dengan jumlah kantor sebanyak 24.784 unit. Dalam lima tahun terakhir, jumlah bank umum berkurang 10 dan jumlah kantor bank umum menyusut menjadi 7.160 unit.

Di sisi lain, masih banyak penduduk yang belum tersentuh layanan keuangan perbankan (unbanked). Menurut Bank Dunia, Indonesia menjadi negara dengan jumlah penduduk unbanked terbesar keempat di dunia.

Dalam laporan tahun 2022, Bank Dunia menyebut 95 juta penduduk dewasa Indonesia belum memiliki rekening di lembaga keuangan. Hanya sekitar 49 persen dari penduduk dewasa dan 37 persen dari penduduk termiskin yang memiliki akun atau rekening di lembaga keuangan.

Berkaca pada situasi tersebut, pada 2015, OJK memulai program Laku Pandai, yaitu layanan keuangan tanpa kantor (branchless banking). Laku Pandai menyasar masyarakat yang selama ini belum tersentuh perbankan.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ada Pemadaman Listrik, Operasional LRT Palembang Berhenti Sementara

Ada Pemadaman Listrik, Operasional LRT Palembang Berhenti Sementara

Whats New
Kepala Otorita IKN Baru Bakal Dipilih Jokowi atau Prabowo? Ini Jawaban Pemerintah

Kepala Otorita IKN Baru Bakal Dipilih Jokowi atau Prabowo? Ini Jawaban Pemerintah

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Naik 12 Persen Jadi 1,7 Juta Orang pada Mei 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Naik 12 Persen Jadi 1,7 Juta Orang pada Mei 2024

Whats New
Menteri ESDM Ungkap Alasan Freeport Bisa Perpanjang Kontrak hingga Cadangan Habis

Menteri ESDM Ungkap Alasan Freeport Bisa Perpanjang Kontrak hingga Cadangan Habis

Whats New
Menakar Peluang Investasi di Pasar Indonesia

Menakar Peluang Investasi di Pasar Indonesia

Whats New
Memanfaatkan Jasa Wilhen Cargo, Impor Barang dari China Jadi Mudah

Memanfaatkan Jasa Wilhen Cargo, Impor Barang dari China Jadi Mudah

Smartpreneur
IHSG Berakhir di Zona Hijau, Rupiah Naik 10 Poin

IHSG Berakhir di Zona Hijau, Rupiah Naik 10 Poin

Whats New
Laporan JobStreet: Indonesia Semakin Menarik sebagai Tujuan untuk Bekerja

Laporan JobStreet: Indonesia Semakin Menarik sebagai Tujuan untuk Bekerja

Work Smart
Waspada Modus Kejahatan Jelang Idul Adha, BSI Imbau Masyarakat Cek Saldo dan Ganti Password

Waspada Modus Kejahatan Jelang Idul Adha, BSI Imbau Masyarakat Cek Saldo dan Ganti Password

Whats New
Bapanas Ungkap Ada Transaksi Jual-Beli Kuota Impor Bawang Putih

Bapanas Ungkap Ada Transaksi Jual-Beli Kuota Impor Bawang Putih

Whats New
Kemendagri Minta Kepala Daerah Cek Harga-harga Komoditas yang Naik Jelang Idul Adha

Kemendagri Minta Kepala Daerah Cek Harga-harga Komoditas yang Naik Jelang Idul Adha

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 2025 Hanya Dipatok di Kisaran 5 Persen, Sri Mulyani: Ini Ambisius, tapi Realistis..

Pertumbuhan Ekonomi 2025 Hanya Dipatok di Kisaran 5 Persen, Sri Mulyani: Ini Ambisius, tapi Realistis..

Whats New
Pemerintah 'Pelototi' Kenaikan Harga Bawang Merah, Cabai Merah, dan Gula Pasir

Pemerintah "Pelototi" Kenaikan Harga Bawang Merah, Cabai Merah, dan Gula Pasir

Whats New
Kekhawatiran dan Harapan Pengusaha Usai Pergantian Kepala Otorita IKN

Kekhawatiran dan Harapan Pengusaha Usai Pergantian Kepala Otorita IKN

Whats New
Kinerja Manufaktur Merosot, Kemenperin Sebut Imbas Permendag Kemudahan Impor

Kinerja Manufaktur Merosot, Kemenperin Sebut Imbas Permendag Kemudahan Impor

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com