Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jago Finansial
Literasi Keuangan

Jago Finansial adalah wadah literasi keuangan, dari lika-liku pengelolaan keuangan, informasi seputar industri keuangan dan perbankan, hingga bank digital.

Sejarah Singkat Bank: Dari Konvensional ke Digital

Kompas.com - 29/09/2023, 11:14 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

Lewat program keuangan inklusif ini, bank mengajak masyarakat menjadi agen Laku Pandai. Layanan perbankan atau layanan keuangan lain diberikan melalui kerja sama dengan agen bank, yang didukung penggunaan sarana teknologi informasi.

Produk yang ditawarkan Laku Pandai masih sederhana, diklaim sesuai kebutuhan masyarakat yang belum tersentuh perbankan. Ini mulai dari simpanan atau tabungan dengan karakteristik dasar, kredit atau pembiayaan kepada nasabah mikro, hingga produk lembaga keuangan non-bank seperti asuransi.

Di tengah perjalanan Laku Pandai dan perkembangan teknologi informasi yang pesat, industri perbankan terus mencari cara untuk makin efektif dan efisien. Dari sana, perbankan berlomba-lomba mendigitalisasi layanannya demi kelangsungan bisnis.

Ini menjadi babak baru perbankan Indonesia dengan munculnya bank-bank digital. Bank Indonesia (BI) pun mencatat transaksi keuangan digital terus bertumbuh.

Sampai Juli 2023, catatan BI menyebutkan, nilai transaksi keuangan digital mencapai Rp 5.035 triliun, tumbuh 15,5 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Bank Jago sebagai salah satu pionir bank berbasis teknologi pun mengambil kesempatan ini.

Lewat peluncuran aplikasi sebagai bank digital pada April 2021, Bank Jago hadir di dunia perbankan dengan mengedepankan inovasi berbasis teknologi dan kolaborasi dengan ekosistem digital.

"(Bank digital) ya bank normal seperti bank yang lain. Tapi, cara jangkau nasabah, itu yang dilakukan menggunakan teknologi digital," tutur Direktur Bank Jago, Sonny Christian Joseph, Kamis (3/8/2023).

Bank Jago tidak sendirian di industri bank digital. Muncul pula bank-bank digital lain di Indonesia, baik yang berdiri sendiri maupun bagian dari transformasi bank umum tradisional.

Menurut Sonny, bank digital punya lisensi penuh berpraktik laiknya bank pada umumnya. Yang menjadi ciri pembeda, lanjut dia, bank digital tertanam dalam ekosistem digital.

"(Bank digital dalam layanannya) menggunakan aneka partner (berbasis digital) tetapi prinsip fundamentalnya sebagai bank tetap dijaga," kata Sonny.

Pengamat keuangan, Poltak Hotradero, mengatakan, salah satu kendala terbesar inklusi keuangan di lembaga keuangan tradisional adalah kesulitan akses untuk membuka bahkan menutup akun atau rekening di lembaga keuangan. Ini karena nasabah harus datang ke kantor cabang perbankan.

Menurut Poltak, paradigma yang sekarang perlu digaungkan adalah bank harus menjadi latar layanan keuangan, bukan lagi teras depan. Keharusan keberadaan kantor cabang untuk membuka dan menutup akun atau rekening, misalnya, tidak lagi yang paling relevan.

"User acquisition bank tidak lagi harus di bank," tegas Poltak pada kesempatan yang sama.

Dalam bahasa teknis, yang disodorkan Poltak adalah praktik bank as a service (BaAS).

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Amankan 4 Penumpang, Petugas Bandara Juwata Gagalkan Penyelundupan 4.047 Gram Sabu

Amankan 4 Penumpang, Petugas Bandara Juwata Gagalkan Penyelundupan 4.047 Gram Sabu

Whats New
478.761 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

478.761 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Whats New
Pengertian Dividen Interim dan Bedanya dengan Dividen Final

Pengertian Dividen Interim dan Bedanya dengan Dividen Final

Earn Smart
Pajak Dividen: Tarif, Perhitungan, dan Contohnya

Pajak Dividen: Tarif, Perhitungan, dan Contohnya

Earn Smart
Jalan Tol Akses IKN Ditargetkan Beroperasi Fungsional Pada Agustus 2024

Jalan Tol Akses IKN Ditargetkan Beroperasi Fungsional Pada Agustus 2024

Whats New
Cara Menghitung Dividen Saham bagi Investor Pemula Anti-Bingung

Cara Menghitung Dividen Saham bagi Investor Pemula Anti-Bingung

Earn Smart
Sepanjang 2023, AirAsia Indonesia Kantongi Pendapatan Rp 6,62 Triliun

Sepanjang 2023, AirAsia Indonesia Kantongi Pendapatan Rp 6,62 Triliun

Whats New
Menyehatkan Pesawat di Indonesia dengan Skema 'Part Manufacturer Approval'

Menyehatkan Pesawat di Indonesia dengan Skema "Part Manufacturer Approval"

Whats New
Libur Panjang, Tiket Whoosh Bisa untuk Masuk Gratis dan Diskon 12 Wahana di Bandung

Libur Panjang, Tiket Whoosh Bisa untuk Masuk Gratis dan Diskon 12 Wahana di Bandung

Whats New
Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Earn Smart
Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Whats New
Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Whats New
Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com