Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"War" Tiket Gratis Kereta Cepat Tahap 3, Sekali Daftar Bisa untuk 5 Orang

Kompas.com - 10/10/2023, 19:58 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) telah membuka kembali pendaftaran tiket gratis kereta cepat Jakarta-Bandung (KCJB) untuk keberangkatan 1-16 Oktober 2023.

Adapun pendaftaran Whoosh Experience Program kali ini merupakan yang ketiga kalinya. Tahap pertama dan kedua telah dibuka pada 2 Oktober dan 7 Oktober lalu untuk perjalanan 3-10 Oktober 2023.

General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa mengatakan, pendaftaran tiket kereta cepat gratis kali ini berbeda dengan tahap 1 dan 2.

Baca juga: Tips Dapat Tiket Gratis Kereta Cepat Jakarta-Bandung Menurut KCIC

Adapun pendaftaran tiket kereta cepat gratis ini dapat dilakukan secara online melalui website ticket.kcic.co.id

"Whoosh Experience Program untuk periode 11-16 Oktober 2023 ini dibuka dengan jadwal perjalanan yang baru," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (10/10/2023).

Eva pun merincikan jadwal kereta cepat Jakarta-Bandung yang baru, yaitu untuk rute Jakarta-Bandung keberangkatan dari stasiun Halim tersedia pada pukul 8.45, 10.20, 15.35, dan 17.35.

Baca juga: KCIC Bakal Tindak Oknum yang Jual Tiket Gratis Kereta Cepat

Sementara untuk rute Bandung-Jakarta, keberangkatan dari stasiun Tegalluar akan tersedia pada pukul 8.45, 10.20, 15.35, dan 17.35.

Adapun KA Feeder dengan rute Stasiun Padalarang-Stasiun Bandung akan tersedia pada pukul 09.28, 11.05, 16.20, dan 18.20.

Sedangkan KA Feeder dari Stasiun Bandung akan berangkat ke Stasiun Padalarang pada pukul 08.22, 09.57, 15.15, dan 17.12.

Baca juga: Sejak 3 Oktober, 15.000 Orang Telah Merasakan Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis

Bisa untuk 5 orang

Dia mengungkapkan, pemesanan tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung kali ini dapat dilakukan hingga 5 penumpang dalam 1 kali transaksi. Penumpang juga dapat langsung memesan tiket kepulangannya.

Kemudian penumpang juga tidak perlu lagi menukarkan bukti transaksi, dengan tiket fisik saat di stasiun keberangkatan.

Hal tersebut dikarenakan setiap bukti transaksi memilki link yang dapat menunjukkan QR Code setiap penumpang untuk langsung digunakan pada saat boarding.

Baca juga: Bocoran Tarif, Wamen BUMN: Kereta Cepat Rp 250.000, Feeder Rp 50.000

Dia juga mengimbau calon penumpang untuk memastikan data yang dituliskan saat pemesanan sudah benar.

Selain itu, penumpang juga diharapkan untuk datang setidaknya 30 menit sebelum jadwal keberangkatan lantaran boarding gate ditutup 5 menit sebelum keberangkatan.

"KCIC juga mengimbau masyarakat untuk melaporkan jika ada pihak-pihak yang menawarkan tarif untuk mengikuti Whoosh Experience Program ini. Hal tersebut Dikarenakan program ini sama sekali tidak dikenakan biaya," tuturnya.

Baca juga: Prototipe Kereta Cepat Merah Putih Buatan INKA Ditargetkan Meluncur 2026

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

JR Connexion Kembali Beroperasi, Simak Jadwal Barunya

JR Connexion Kembali Beroperasi, Simak Jadwal Barunya

Whats New
Tahun Ini, PNM Targetkan Kredit Ultra Mikro Rp 72 Triliun

Tahun Ini, PNM Targetkan Kredit Ultra Mikro Rp 72 Triliun

Whats New
IHSG Ditutup Naik Tembus 7.000 Lagi, Rupiah Menguat

IHSG Ditutup Naik Tembus 7.000 Lagi, Rupiah Menguat

Whats New
Presdir Jahja Setiaatmadja 'Serok' Saham BBCA Senilai Rp 1,98 Miliar

Presdir Jahja Setiaatmadja "Serok" Saham BBCA Senilai Rp 1,98 Miliar

Whats New
Komisi XI DPR Sepakat Destry Damayanti Jabat Deputi Gubernur Senior BI Periode Dua

Komisi XI DPR Sepakat Destry Damayanti Jabat Deputi Gubernur Senior BI Periode Dua

Whats New
BRI Insurance Catat Pertumbuhan Premi Bruto 40,49 Persen pada Kuartal I 2024

BRI Insurance Catat Pertumbuhan Premi Bruto 40,49 Persen pada Kuartal I 2024

Rilis
Usai Jalani 'Fit and Proper Test', Destry Damayanti: Alhamdulilah Lancar...

Usai Jalani "Fit and Proper Test", Destry Damayanti: Alhamdulilah Lancar...

Whats New
AISA Catat Lonjakan Laba Usaha 101,4 Persen pada Kuartal I-2024

AISA Catat Lonjakan Laba Usaha 101,4 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Kolaborasi dengan Shopee Dorong Anteraja Berkembang Pesat

Kolaborasi dengan Shopee Dorong Anteraja Berkembang Pesat

Whats New
Laba Bersih MIND ID Naik Jadi Rp 27,5 Triliun pada 2023, Setoran ke Negara Justru Turun

Laba Bersih MIND ID Naik Jadi Rp 27,5 Triliun pada 2023, Setoran ke Negara Justru Turun

Whats New
Pemerintah Beri Izin Usaha Kelola Tambang Batu Bara, Ini Respons PBNU

Pemerintah Beri Izin Usaha Kelola Tambang Batu Bara, Ini Respons PBNU

Whats New
Jadi Calon Tunggal Deputi Gubernur Senior BI, Destry Damayanti 'Fit and Proper Test' di DPR

Jadi Calon Tunggal Deputi Gubernur Senior BI, Destry Damayanti "Fit and Proper Test" di DPR

Whats New
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mengundurkan Diri, Bagaimana Nasib Pembangunan IKN?

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mengundurkan Diri, Bagaimana Nasib Pembangunan IKN?

Whats New
Ini Bukti Harga Cabai Merah dan Bawang Merah Kian Mahal

Ini Bukti Harga Cabai Merah dan Bawang Merah Kian Mahal

Whats New
26.514 Kontainer Tertahan di Tanjung Priok dan Tanjung Perak, Bea Cukai Sebut Penyelesaian Sudah 95 Persen

26.514 Kontainer Tertahan di Tanjung Priok dan Tanjung Perak, Bea Cukai Sebut Penyelesaian Sudah 95 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com