Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luhut Puji Erick Thohir yang Jadi Menko Marves "Ad Interim"

Kompas.com - 18/10/2023, 11:04 WIB
Yohana Artha Uly,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan sedang dalam masa pemulihan kesehatan di Singapura. Hal itu membuat ia tak bisa melakukan pekerjaan seperti biasa.

Posisi Luhut untuk sementara waktu digantikan oleh Menteri BUMN Erick Thohir yang kini menjabat sebagai Menko Marves ad interim.

Menurut Luhut, Erick telah menyelesaikan semua pekerjaannya dengan baik. Hal serupa juga dilakukan oleh para deputi di Kemenko Marves.

Baca juga: Kian Membaik di Singapura, Luhut Minta Jangan Percaya Hoaks Foto-foto Aneh

"Beliau (Erick) dan Deputi saya telah bekerja dengan maksimal, dan hasilnya terbukti dari kelancaran banyak program yang sedang dan berhasil dijalankan," ungkap Luhut dalam unggahan di akun Instagram pribadinya @luhut.pandjaitan, dikutip pada Rabu (18/10/2023).

"Semua ini bisa terlaksana karena mereka semua ternyata ingat betul pesan saya untuk bekerja secara terintegrasi, agar semua permasalahan bisa teratasi dengan baik," lanjutnya.

Luhut mengaku kondisi kesehatannya kini semakin membaik. Dia bahkan sudah mulai beraktivitas secara terbatas, seperti menerima laporan terkait pekerjaan yang ditinggalkannya untuk sementara waktu.

Baca juga: Kondisinya Membaik, Luhut Mulai Beraktivitas secara Terbatas

Selain doa dan dukungan dari keluarga dan masyarakat, ia menyebut kondisi kesehatannya yang sudah lebih baik, bisa pula karena dorongan dirinya yang sudah tidak sabar untuk kembali bekerja seperti sediakala sebagai Menko Marves.

"Namun, bisa jadi juga kemajuan ini saya dapatkan karena melihat bagaimana seluruh tim bekerja secara terintegrasi untuk meng-handle semua tanggung jawab yang saya tinggalkan sejenak," ungkapnya.

Dia pun berharap agar semua pihak tetap kompak dan bersatu, meskipun memiliki perbedaan pendapat dan pilihan. Luhut mengajak semua pihak untuk fokus pada pelaksanaan tanggung jawab masing-masing guna mencapai cita-cita Indonesia menjadi negara maju pada 2045.

Baca juga: Sakit, Luhut Jalani Perawatan di Singapura

Ia juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada keluarga, teman, dan masyarakat yang terus mendoakan kesembuhan untuk dirinya. Dia berharap bisa segera bertemu kembali dengan masyarakat di Indonesia.

"Mari kita bersama-sama mengumpulkan energi positif dari seluruh elemen bangsa yang bhinneka ini untuk menjadikan Indonesia sebagai negara yang hebat di masa depan. Semoga kita segera dapat bertemu kembali," pungkas Luhut.

Baca juga: Luhut: Saya Merasa Kelelahan yang Amat Luar Biasa...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

PT PELNI Buka Lowongan Kerja hingga 16 Mei 2024, Usia 58 Tahun Bisa Daftar

PT PELNI Buka Lowongan Kerja hingga 16 Mei 2024, Usia 58 Tahun Bisa Daftar

Work Smart
Bapanas Siapkan Revisi Perpres Bantuan Pangan untuk Atasi Kemiskinan Esktrem

Bapanas Siapkan Revisi Perpres Bantuan Pangan untuk Atasi Kemiskinan Esktrem

Whats New
Banjir Landa Konawe Utara, 150 Lahan Pertanian Gagal Panen

Banjir Landa Konawe Utara, 150 Lahan Pertanian Gagal Panen

Whats New
Amankan 4 Penumpang, Petugas Bandara Juwata Gagalkan Penyelundupan 4.047 Gram Sabu

Amankan 4 Penumpang, Petugas Bandara Juwata Gagalkan Penyelundupan 4.047 Gram Sabu

Whats New
478.761 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

478.761 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Whats New
Pengertian Dividen Interim dan Bedanya dengan Dividen Final

Pengertian Dividen Interim dan Bedanya dengan Dividen Final

Earn Smart
Pajak Dividen: Tarif, Perhitungan, dan Contohnya

Pajak Dividen: Tarif, Perhitungan, dan Contohnya

Earn Smart
Jalan Tol Akses IKN Ditargetkan Beroperasi Fungsional Pada Agustus 2024

Jalan Tol Akses IKN Ditargetkan Beroperasi Fungsional Pada Agustus 2024

Whats New
Cara Menghitung Dividen Saham bagi Investor Pemula Anti-Bingung

Cara Menghitung Dividen Saham bagi Investor Pemula Anti-Bingung

Earn Smart
Sepanjang 2023, AirAsia Indonesia Kantongi Pendapatan Rp 6,62 Triliun

Sepanjang 2023, AirAsia Indonesia Kantongi Pendapatan Rp 6,62 Triliun

Whats New
Menyehatkan Pesawat di Indonesia dengan Skema 'Part Manufacturer Approval'

Menyehatkan Pesawat di Indonesia dengan Skema "Part Manufacturer Approval"

Whats New
Libur Panjang, Tiket Whoosh Bisa untuk Masuk Gratis dan Diskon 12 Wahana di Bandung

Libur Panjang, Tiket Whoosh Bisa untuk Masuk Gratis dan Diskon 12 Wahana di Bandung

Whats New
Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Earn Smart
Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Whats New
Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com