Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aneka Cara Menuju Stasiun Kereta Cepat Halim, dengan LRT, TransJakarta, DAMRI, Taksi, dan Kendaraan Pribadi

Kompas.com - 23/11/2023, 07:00 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Stasiun Halim kini telah dilengkapi dengan jalan akses, lahan parkir, dan berbagai transportasi umum yang akan melayani aksesibilitas penumpang di stasiun tersebut.

Direktur Utama PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Dwiyana Slamet Riyadi mengatakan, kehadiran jalan akses dan moda transportasi lanjutan ini sangat penting untuk penumpang kereta cepat Whoosh.

Terlebih, saat ini volume penumpang terus mengalami peningkatan dengan rata-rata penumpang tertinggi mencapai 21.000 per hari pada saat weekend dan 18.000 per hari pada saat weekday.

Secara total, sejak awal beroperasi pada 17 Oktober-21 November 2023 Kereta Cepat Whoosh telah mengangkut penumpang sebanyak 472.000 penumpang dengan rata-rata okupansi penumpang mencapai 80-99 persen pada setiap rangkaian yang beroperasi.

"Dengan kemudahan aksesibilitas dan kehadiran koneksi berbagai moda transportasi, masyarakat akan dengan mudah menjangkau stasiun kereta cepat. Tinggal pilih yang sesuai dengan kebutuhannya masing-masing," ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu (22/11/2023).

Baca juga: DAMRI Sediakan Bus Rute Bandara Soekarno-Hatta ke Stasiun KCIC Halim

Transportasi umum dari dan ke Stasiun Halim

Saat ini Stasiun Halim menyediakan empat transportasi umum, yaitu LRT Jabodebek, TransJakarta, DAMRI, dan taksi online maupun konvensional. Berikut rincian penggunaannya:

1. LRT Jabodebek

Penumpang kereta cepat dapat menggunakan LRT Jabodebek di Stasiun LRT Halim yang secara langsung terhubung ke Stasiun Kereta Cepat Halim melalui jembatan penghubung.

Rute LRT Jabodebek yang tersedia untuk dari dan ke Stasiun LRT Halim ialah rute Dukuh Atas-Jati Mulya dan sebaliknya.

Untuk menggunakan kereta ringan tanpa awak ini, penumpang kereta cepat harus menyiapkan tarif tiket LRT Jabodebek.

Dengan ketentuan tarifnya, yaitu 1 kilometer pertama Rp 3.000 dan kilometer selanjutnya Rp 700 per kilometer. Adapun tarif maksimal sebesar Rp 20.000 di weekday dan maksimal Rp 10.000 di weekend.

LRT Jabodebek beroperasi paling awal menuju Dukuh Atas pukul 05.23 WIB dan paling terakhir pukul 19.53 WIB. Sedangkan untuk rute paling awal menuju Jati Mulya pukul 06.23 WIB dan paling terakhir pukul 20.53 WIB.

Baca juga: Kenapa Dulu Ahok Keberatan Halim Dijadikan Stasiun Kereta Cepat?

 

2. DAMRI

Transportasi umum yang paling baru tersambung dengan Stasiun Halim ialah bus DAMRI. Penumpang kereta cepat dapat menggunakan DAMRI untuk perjalanan Stasiun Halim ke Bandara Soekarno Hatta atau sebaliknya.

Layanan DAMRI Bandara Internasional Soekarno-Hatta dapat diakses di pintu utara area Stasiun Kereta Cepat Halim.

Adapun jadwal operasional DAMRI selama pukul 07.00-20.00 WIB untuk keberangkatan dari Stasiun Halim dan 05.00-20.00 WIB untuk keberangkatan dari Bandara Soekarno-Hatta.

Untuk tarifnya, saat ini masih diberlakukan tarif promo hingga 50 persen atau hanya Rp 40.000 untuk penumpang Kereta Cepat Whoosh selama masa uji coba.

Baca juga: Viral Atap Stasiun Kereta Cepat Halim Bocor, KCIC Buka Suara

Halaman:


Terkini Lainnya

Pertamina Hulu Rokan Produksi Migas 167.270 Barrel per Hari Sepanjang 2023

Pertamina Hulu Rokan Produksi Migas 167.270 Barrel per Hari Sepanjang 2023

Whats New
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 17 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 17 Mei 2024

Spend Smart
3 Tanda Lolos Kartu Prakerja, Apa Saja?

3 Tanda Lolos Kartu Prakerja, Apa Saja?

Whats New
Harga Bahan Pokok Jumat 17 Mei 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 17 Mei 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Wall Street Berakhir di Zona Merah, Dow Sempat Sentuh Level 40.000

Wall Street Berakhir di Zona Merah, Dow Sempat Sentuh Level 40.000

Whats New
KB Bank Dukung Swasembada Pangan lewat Pembiayaan Kredit Petani Tebu

KB Bank Dukung Swasembada Pangan lewat Pembiayaan Kredit Petani Tebu

BrandzView
5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

Spend Smart
Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Whats New
Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Kemenkop-UKM Terus Lakukan  Sosialisasi dan Dorong Literasi

Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Kemenkop-UKM Terus Lakukan Sosialisasi dan Dorong Literasi

Whats New
Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Whats New
Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Whats New
Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Whats New
Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Whats New
Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com