Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TikTok Bakal PHK Karyawan Secara Global

Kompas.com - 23/05/2024, 19:20 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

Sumber CNN

NEW YORK, KOMPAS.com - TikTok berencana memberhentikan sebagian besar tenaga operasional dan pemasarannya.

Hal tersebut disampaikam oleh salah satu sumber karyawan yang diberi penjelasan tentang rencana tersebut kepada CNN, dikutip Kamis (23/5/2024).

Berita PHK ini pertama kali diberitakan oleh The Information. TikTok sendiri belum buka suara terkait kabar tersebut.

CNN menyebutkan, PHK secara global diperkirakan akan menimpa tim-tim yang menangani dukungan pengguna dan komunikasi, serta konten dan pemasaran.

Baca juga: Elon Musk PHK 600 Karyawan Tesla

Tim operasional pengguna global TikTok juga akan dibubarkan sebagai bagian dari langkah tersebut. Karyawan yang tersisa akan didistribusikan ke tim pemasaran, konten, hingga  produksi.

Sumber mengatakan, beberapa karyawan TikTok diberitahu tentang rencana PHK pada Selasa malam setelah laporan The Information ketika Adam Presser, kepala operasi perusahaan, dan Chief Brand and Communications Officer Zenia Mucha mengirim pesan ke tim yang terkena dampak.

"PHK tersebut tidak terkait dengan gejolak hukum dan politik yang dihadapi perusahaan tersebut di Amerika Serikat yang dapat mengakibatkan potensi pelarangan aplikasi TikTok secara nasional," kata sumber tersebut kepada CNN.

Lebih lanjut, CNN mengatakan, tidak jelas berapa banyak karyawan TikTok yang mungkin kehilangan pekerjaan.

The Information melaporkan bahwa persentase besar dari sekitar 1.000 karyawan yang bekerja di tim yang terkena dampak dapat diberhentikan. Adapun lada tahun 2023, TikTok mengungkapkan bahwa mereka memiliki 7.000 karyawan di Amerika Serikat saja.

Baca juga: [POPULER MONEY] 2.650 Pekerja Pabrik di Jabar Kena PHK dalam 3 Bulan Terakhir | Percikan Api Bikin Penerbangan Haji Kloter 5 Makassar Balik ke Bandara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com