Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria 28 Tahun Bayar Rp 65,2 Miliar untuk Makan Bareng Warren Buffett

Kompas.com - 04/06/2019, 09:03 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

Sumber Bloomberg

NEW YORK, KOMPAS.com - Beberapa waktu lalu dikabarkan ada seseorang yang tak disebutkan identitasnya menawar sebesar 4,57 juta dollar AS atau setara sekira Rp 65,2 miliar untuk makan siang bersama investor kawakan Warren Buffett. Kini, identitas sang penawar tersebut pun terungkap.

Dilansir dari Bloomberg, Selasa (4/6/2019), pria tersebut adalah pionir mata uang kripto berusia 28 tahun bernama Justin Sun. Adapun Buffett sebelumnya pernah menyebut bitcoin sebagai racun.

Sementara itu, Sun meluncurkan mata uang kripto Tronix atau lazim dikenal sebagai Tron atau token TRX pada 2017 silam. Saat ini, valuasi Tron mencapai 2,56 miliar dollar AS dan merupakan mata uang kripto terbesar ke-10 di dunia.

Baca juga: Penawar Anonim Mau Bayar Rp 65 Miliar untuk Makan Malam bareng Warren Buffett

Sun pernah menyatakan bahwa ia berharap dapat mengedukasi Buffett terkait mata uang kripto dan teknologi pendukungnya, yakni blockchain melalui kesempatan makan bareng tersebut. Adapun Buffett mengaku tak sabar bertemu Sun dan teman-temannya.

"Sangat umum terjadi di lingkaran investasi bahwa orang akan berubah pikiran. Kesempatan investasi terbaik terjadi ketika banyak orang meremehkan teknologi," ujar Sun dalam wawancara melalui sambungan telepon.

Buffett bersama mitra bisnisnya Charles Munger dikenal lantaran kritiknya terhadap mata uang kripto. Munger yang berusia 95 tahun menyebut bitcoin sebagai racun yang berbahaya.

Adapun Buffett pernah menyebut tidak ada nilai yang dihasilkan dari aset kripto. Namun, kemudian Buffett mengungkapkan bahwa teknologi blockchain penting.

Baca juga: Warren Buffett Beli Saham Amazon Sebesar Rp 13 Triliun

"Meski salah satu dari investor paling sukses pun kadang-kadang dapat melewatkan gelombang yang datang. Buffett telah mengaku bahwa ia membayar terlampau lebih untuk investasi di raksasa makanan Kraft Heinz Co, namun gagal menyadari potensi Amazon Inc, induk usaha Google, Alphabet, dan bahkan Apple," ungkap Sun.

Dana yang terkumpul dalam kegiatan lelang makan siang bareng itu akan didonasikan kepada Glide Foundation, sebuah badan amal di distrik Tenderloin San Francisco yang melayani orang miskin, tunawisma atau mereka yang memerangi penyalahgunaan narkoba.

Tercatat, Buffett telah mengumpulkan sekitar 34,2 juta dollar AS untuk Glide yang dimulai pada tahun 2000 dan pindah ke eBay pada tahun 2003.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Whats New
Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Whats New
Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Anlisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Anlisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km/Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km/Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat Gara-gara Hujan Lebat

KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat Gara-gara Hujan Lebat

Whats New
Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Earn Smart
Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Whats New
Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Whats New
Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Whats New
Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Whats New
BTN Syariah Cetak Laba Bersih Rp 164,1 Miliar pada Kuartal I 2024

BTN Syariah Cetak Laba Bersih Rp 164,1 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com