Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Daftar 21 Stasiun Kereta yang Layani Rapid Test Seharga Rp 85.000

Kompas.com - 22/09/2020, 17:07 WIB
Muhammad Idris

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menyediakan layanan rapid test Covid-19 di 21 stasiun per 22 September 2020. Harga rapid test di stasiun dikenakan sebesar Rp 85.000.

Sebelumnya, PT KAI hanya melayani rapid test di 12 stasiun. Penambahan jumlah stasiun kereta yang melayani rapid test dilakukan sebagai bentuk peningkatan layanan.

"Penambahan stasiun yang melayani rapid test ini merupakan bentuk peningkatan pelayanan yang kami berikan bagi pelanggan dalam rangka menerapkan protokol kesehatan pada perjalanan kereta api," kata VP Public Relations PT KAI Joni Martinus dalam keterangannya, Selasa (22/9/2020).

Penyediaan layanan rapid test di stasiun kereta bertujuan untuk memudahkan penumpang kereta sehingga tidak perlu mencari tempat rapid test di luar.

Baca juga: Kemenhub Kaji Subsidi Rapid Test untuk Penumpang Kereta Api

"Apalagi harganya juga terjangkau. Jumlah stasiun yang melayani akan terus kami tambah untuk melayani lebih banyak pelanggan," jelas Joni.

Menurut dia, masyarakat sangat antusias dalam memanfaatkan layanan rapid test di stasiun kereta yang disediakan KAI. Jumlahnya mencapai 126 ribu pengguna atau rata-rata 2.200 pengguna per hari.

Adapun Stasiun Pasar Senen menjadi stasiun yang paling banyak melayani rapid test sebanyak 30 ribu pengguna. Jumlah pengguna rapid test ini sesuai dengan peningkatan jumlah pelanggan kereta api.

KAI mencatat, sampai minggu ketiga September, KAI rata-rata melayani 60 ribu pelanggan perhari, naik 7 persen dibanding bulan Agustus yaitu rata-rata 56 ribu pelanggan per hari.

"Dengan penambahan layanan rapid test di sejumlah stasiun ini, diharapkan mobilitas masyarakat dapat semakin meningkat, dengan tetap menjadikan kereta api sebagai moda transportasi yang aman, nyaman, selamat, dan seluruh pelanggannya sehat sampai di tujuan," kata Joni.

Baca juga: Erick Thohir Sebut Biaya Tes Corona Pakai Laser Lebih Murah dari Rapid Test

Daftar stasiun kereta penyedia rapid test

Berikut daftar stasiun kereta yang melayani rapid test Covid-19:

  1. Stasiun Pasar Senen
  2. Stasiun Gambir
  3. Stasiun Bandung
  4. Stasiun Semarang Tawang
  5. Stasiun Purwokerto
  6. Stasiun Cirebon Kejaksan
  7. Stasiun Yogyakarta
  8. Stasiun Solo Balapan
  9. Stasiun Madiun
  10. Stasiun Surabaya Gubeng
  11. Stasiun Surabaya Pasarturi
  12. Stasiun Malang
  13. Stasiun Tegal
  14. Stasiun Cirebon Prujakan
  15. Stasiun Kiaracondong
  16. Stasiun Ketapang
  17. Stasiun Jember
  18. Stasiun Jombang
  19. Stasiun Blitar
  20. Stasiun Sidoarjo
  21. Stasiun Kroya

Untuk informasi lebih lanjut tentang Layanan Rapid Test di Stasiun, masyarakat dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di 021-121, email cs@kai.id, dan sosial media KAI 121.

Baca juga: 11 Bandara AP I Beri Layanan Rapid Test Seharga Rp 150.000, Berikut Daftarnya

Akan disubsidi pemerintah

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Direktorat Jenderal Perkeretaapian berencana memberikan subsidi rapid test bagi penumpang kereta api. Direktur Jenderal Perkeretaapian, Zulfikri mengatakan, rencana pemberian subsidi ini masih didiskusikan dengan operator kereta.

"Termasuk di sini ada pemberian subsidi untuk rapid test terhadap penumpang kereta api, ini juga merupakan salah satu upaya untuk memberikan kepercayaan kepada penumpang masyarakat terhadap pelayanan KA," kata Zulfikri dalam konferensi pers, Kamis (17/9/2020) lalu.

Zulfikri menuturkan, subsidi rapid test merupakan satu dari tiga subsidi yang direncanakan. Dua subsidi lainnya berupa pembayaran pengoperasian KA Perintis pada semester I dan pengalokasian anggaran untuk pembayaran penjagaan dan aset lintas perintis, serta penyesuaian PSO akibat pembatasan penumpang.

Pemberian subsidi kepada operator itu dilakukan agar operator kereta bisa menjaga keberlangsungan usahanya di tengah pandemi Covid-19. Pasalnya, jumlah penumpang kereta api terus menurun sejak PSBB diberlakukan pada Maret 2020.

Baca juga: Indofarma Segera Luncurkan Rapid Test Buatan Sendiri

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Industri Semen 'Overcapacity', Kemenperin Singgung PR Peningkatan Permintaan Dalam Negeri hingga Ekspor

Industri Semen "Overcapacity", Kemenperin Singgung PR Peningkatan Permintaan Dalam Negeri hingga Ekspor

Whats New
Cara transfer BCA ke blu by BCA Digital lewat ATM dan m-Banking

Cara transfer BCA ke blu by BCA Digital lewat ATM dan m-Banking

Spend Smart
OJK Rilis Pedoman Produk Pembiayaan Musyarakah bagi BPR Syariah

OJK Rilis Pedoman Produk Pembiayaan Musyarakah bagi BPR Syariah

Whats New
Syarat dan Cara Ganti Kartu ATM BRI Kedaluarsa di Kantor Cabang

Syarat dan Cara Ganti Kartu ATM BRI Kedaluarsa di Kantor Cabang

Whats New
Bank Artha Graha Sediakan QRIS untuk Pembayaran di Kemala Run 2024

Bank Artha Graha Sediakan QRIS untuk Pembayaran di Kemala Run 2024

Whats New
Integrasi Infrastruktur Berlanjut, PGN Tingkatkan Aliran Gas Bumi hingga 48 BBTUD ke Jateng

Integrasi Infrastruktur Berlanjut, PGN Tingkatkan Aliran Gas Bumi hingga 48 BBTUD ke Jateng

Whats New
Kontrak PT Pindad Tumbuh 24,7 Persen pada 2024

Kontrak PT Pindad Tumbuh 24,7 Persen pada 2024

Whats New
Lelang 7 Seri SBSN, Pemerintah Kantongi Rp 10 Triliun

Lelang 7 Seri SBSN, Pemerintah Kantongi Rp 10 Triliun

Whats New
OJK Terbitkan Pedoman Kerja Sama BPR Syariah dan Fintech Financing

OJK Terbitkan Pedoman Kerja Sama BPR Syariah dan Fintech Financing

Whats New
Luhut soal Ormas Kelola Tambang: Bisa Konflik Kepentingan jika Enggak Diawasi

Luhut soal Ormas Kelola Tambang: Bisa Konflik Kepentingan jika Enggak Diawasi

Whats New
Luhut Sebut Sempat Kesal Tak Bisa Ambil Keputusan soal Kepala Otorita IKN Mundur

Luhut Sebut Sempat Kesal Tak Bisa Ambil Keputusan soal Kepala Otorita IKN Mundur

Whats New
Inflasi Tinggi Dorong Pensiunan untuk Kembali ke Dunia Kerja

Inflasi Tinggi Dorong Pensiunan untuk Kembali ke Dunia Kerja

Whats New
Soal China Investasi Pabrik Semen di Aceh, Kemenperin Sayangkan Pemkab Tak Koordinasi dengan Pusat

Soal China Investasi Pabrik Semen di Aceh, Kemenperin Sayangkan Pemkab Tak Koordinasi dengan Pusat

Whats New
KAI Ungkap Alasan Tak Langsung Terapkan Tarif Normal ke LRT Jabodebek

KAI Ungkap Alasan Tak Langsung Terapkan Tarif Normal ke LRT Jabodebek

Whats New
Perusahaan Penambang Bitcoin Perluas Bisnis ke Sektor AI

Perusahaan Penambang Bitcoin Perluas Bisnis ke Sektor AI

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com