Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tokopedia Klaim Profit Mitra yang Bergabung Naik 50 Persen

Kompas.com - 03/11/2021, 10:42 WIB
Elsa Catriana,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tokopedia mengklaim profit para mitra warung yang bergabung ke ekosistemnya meningkat hingga 50 persen.

AVP of New Retail Tokopedia John Hadiwidjaja mengatakan, peningkatan nilai transaksi terjadi pada fitur grosir.

"Fitur ini sangat diminati mitra warung karena memungkinkan mereka bisa memenuhi stok barang. Nilai transaksi fitur grosir ini juga meningkat 12 kali lipat pada tahun ketiga dibandingkan tahun pertama layanan Mitra Tokopedia berdiri," kata John saat jumpa pers virtual, Selasa (2/11/2021).

Baca juga: Berikut Cara Pembayaran Tagihan Listrik di Tokopedia, Shopee, dan Lazada

Dia membeberkan, produk digital paling populer di Mitra Tokopedia meliputi pembayaran BPJS, air dan listrik.

Jhon mengatakan, saat ini, Mitra Tokopedia telah digunakan oleh jutaan pegiat usaha tradisional untuk melayani puluhan juta masyarakat di lebih dari 500 kota/kabupaten di seluruh Indonesia.

Mitra Tokopedia juga telah menjangkau wilayah Aceh, Medan, Pekanbaru, Padang, Jambi, Palembang, Bengkulu, Lampung, Jabodetabek, Bandung, Cirebon, Sukabumi, Solo, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Malang, Denpasar, Mataram, Makassar, Manado, dan Pontianak.

"Inisiatif yang dihadirkan Mitra Tokopedia selama tiga tahun terakhir dilakukan tidak hanya demi membantu pegiat usaha tradisional, tapi juga seluruh masyarakat Indonesia agar dapat bangkit bersama dalam memulihkan ekonomi negeri yang terdampak pandemi," kata John.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com