Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 10 Orang Terkaya Indonesia 2021, Pemilik BCA Urutan Pertama

Kompas.com - 15/12/2021, 19:38 WIB
Nur Jamal Shaid,
Muhammad Idris

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Deretan orang terkaya di Indonesia memang terus berubah. Tapi nama-nama seperti Hartono bersaudara, keluarga Widjaja, sampai Anthoni Salim masih bertengger di posisi 10 besar orang terkaya di Indonesia tahun 2021.

Dikutip dari laman Forbes, Rabu (15/12/2021), bos BCA dan Djarum itu mempertahankan posisi teratas mereka dalam daftar orang terkaya di Indonesia tahun 2021. Lalu keluarga Widjaja (Eka Tjipta Widjaja) selaku pemilik Sinar Mas Group menempati posisi kedua.

Berikutnya, di posisi ketiga dan keempat daftar orang terkaya di Indonesia diisi oleh bos Salim Group, Anthony Salim, dan Sri Prakash Lohia selaku pendiri Indorama Corporation.

Baca juga: Penuhi Kebutuhan Nataru, BCA Siapkan Uang Tunai Rp 33,2 Triliun

Berikut daftar 10 orang terkaya di Indonesia tahun 2021 versi Forbes:

1. Hartono Bersaudara

Robert Budi Hartono dan Michael Hartono berada di urutan pertama orang terkaya di Indonesia tahun 2021. Tercatat total kekayaan bersih dua bersaudara ini mencapai 42,6 miliar dollar AS atau setara dengan Rp 611,4 triliun.

Kekayaan mereka meningkat 3,8 miliar dollar AS atau Rp 54,5 triliun berkat kenaikan saham BCA. Diketahui, Hartono bersaudara ini dikenal sebagai pemilik Grup Djarum, di antaranya ada PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) dan PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR).

Bukan hanya itu, keluarga ini juga merupakan pemilik merek elektronik populer Polytron dan real estat utama di Jakarta. Dengan kekayaan yang begitu besar, tidak heran kalau Robert Budi dan Michael Hartono selalu masuk daftar teratas orang terkaya di Indonesia.

Baca juga: Antisipasi Nataru, Bank Mandiri Siapkan Uang Tunai Rp 20 Triliun

2. Keluarga Widjaja

Di posisi kedua dalam daftar orang terkaya di Indonesia tahun 2021 adalah keluarga Widjaja. Pemilik Sinar Mas Group ini memiliki kekayaan bersih sebesar 9,7 miliar dollar AS atau setara dengan Rp 139,2 triliun.

Padahal kekayaan keluarga Widjaja tercatat mengalami penurunan sebesar 2,2 miliar dollar AS atau Rp 31,5 triliun. Mereka termasuk di antara tujuh orang dalam daftar yang mengalami penurunan kekayaan tahun ini.

Keluarga Widjaja mewarisi bisnis yang dirintis oleh Eka Tjipta Widjaja. Eka meninggal pada Januari 2019 di usia 98 tahun.

3. Anthony Salim

Anthony Salim berhasil menduduki posisi ketiga dalam daftar orang terkaya di Indonesia tahun 2021. Kekayaan bersih bos Salim Grup ini mengalami peningkatan 44 persen menjadi 8,5 miliar dollar AS atau setara dengan Rp 122 triliun.

Baca juga: Ini Cara Bayar IndiHome Lewat Indomaret dan Alfamart Terdekat

Peningkatan tersebut tidak lepas dari keberhasilan investasi pada Emtek dan operator pusat data DCI Indonesia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com