Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Dita Merintis Bisnis Pakaian Dalam Bermodal Rp 500 Ribu, Kian Sukses Kala Pandemi

Kompas.com - 05/01/2022, 21:59 WIB
Muhammad Idris

Penulis

SRAGEN, KOMPAS.com - Virdita Rizki Ratriani barangkali tak menyangka, jika keputusannya berhenti dari pekerjaan di sebuah perusahaan swasta di Jakarta dan memilih hidup di kampung halaman justru membawanya terjun di bisnis konveksi.

Dita, sapaan akrabnya, sadar dengan memilih hidup di sebuah desa di Kabupaten Sragen, hampir mustahil menemukan pekerjaan yang sesuai dengan pengalamannya di bidang media. Menekuni bisnis jadi alternatif paling realistis agar tetap berpenghasilan. 

Ia sempat bingung memulai usaha. Terlebih uang sisa tabungannya selama bekerja juga habis untuk membangun rumah bersama sang suami. Pilihan akhirnya jatuh pada bisnis konveksi.  

"Konveksi paling memungkinkan, karena di Sragen ada beberapa konveksi yang bisa diajak kerja sama. Di tahap awal, karena modal masih sedikit, hanya menjadi reseller. Modalnya Rp 500 ribu," ungkap Dita. 

Ia menjual berbagai macam produk konveksi rumahan dari mulai daster, celana kolor, busana muslim, hingga celana dalam. Pemasoknya pun berasal dari Sragen dan kabupaten tetangga yang sebelumnya ia dapatkan, baik melalui kenalan maupun informasi di internet.

Di penghujung 2019, setiap akhir pekan, Dita membuka lapak saat gelaran Car Free Day (CFD). Usahanya cukup berkembang meski hanya berjualan dua hari dalam seminggu. 

Dari hasil keuntungannya, ia putar kembali untuk menambah kulakan. Namun hal itu tak berlangsung lama, karena pemerintah setempat melarang aktivitas tersebut selama masa pandemi Covid-19. 

"Dari jualan di pinggir jalan, akhirnya terpaksa membuka toko online setelah pandemi. Jualan online juga di awal susah payah, sampai satu bulan tidak ada pembeli sama sekali. Kepala sempat pening juga, barang sisa banyak, tapi tidak ada sama sekali yang membeli," ujarnya.

Selain sepi pembeli, saat pertama mencoba, Dita sempat diremehkan tetangga, bahkan keluarga. Mereka tidak yakin usaha menjual berbagai produk konveksi dari pedesaan bisa mencari pasar. 

Berbagai cara sudah dilakukan untuk menarik pembeli. Dengan bantuan suami, berbagai foto produk ia permak beberapa kali. Modal yang ia kantongi dari keuntungan berjualan sebelumnya juga habis untuk beriklan. 

Sempat nyaris menyerah, peruntungannya datang setelah sekitar enam bulan toko daring miliknya berjalan. Ia mengaku tak mengetahui persis kenapa tiba-tiba tokonya mulai ramai dikunjungi pembeli.

"Waktu itu pertengahan tahun 2020. Pesanan online dari produk celana dalam melonjak drastis. Kebetulan saat itu musim hujan, mungkin banyak orang memang membutuhkan celana dalam pengganti," ucapnya.

Untuk pengiriman pesanan barang yang masuk di online miliknya, ia juga tak ambil pusing. Ini karena seorang agen JNE di dekat rumahnya menawarkan layanan penjemputan barang atau pickup. 

"Dari online daftar di dua marketplace. Beberapa pesanan yang masuk otomatis banyak yang menggunakan jasa kirim JNE," kata Dita.

Penjualannya terus meningkat, dalam sebulan ia mengaku bisa mengantongi omzet Rp 12 juta. Penjualan dari toko online bahkan sudah jauh melampaui dibandingkan saat dirinya membuka lapak saat CFD. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com