Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luhut Ingatkan CPNS Jangan Memanfaatkan Jabatan untuk Keuntungan Pribadi

Kompas.com - 15/03/2022, 13:55 WIB
Ade Miranti Karunia,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengingatkan calon pegawai negeri sipil (CPNS) bekerja dengan amanah, dan jangan memanfaatkan jabatan untuk mengambil keuntungan pribadi.

Hal itu ia sampaikan saat membuka kegiatan orientasi CPNS tahun anggaran 2021 dan pertemuan pimpinan tinggi madya dan pratama di lingkungan Kemenko Marves di Auditorium Soemitro Djojohadikoesoemo.

"Selamat bergabung kepada CPNS, jadilah pegawai yang dapat berkarya dengan baik, dan mampu membangun team work yang kuat guna memberikan kontribusi yang terbaik bagi negara," ucapnya melalui keterangan tertulis, Selasa (15/3/2022).

Baca juga: GoTo Segera IPO, Driver Gojek Bakal Kebagian Saham

Luhut mengatakan, Presiden Joko Widodo mempunyai visi menempatkan pembangunan sumber daya manusia sebagai prioritas pertama dalam program kerja periode 2020-2024. Untuk mendukung arahan Presiden, Kemenko Marves melakukan berbagai terobosan dan strategi untuk mempercepat peningkatan kinerja aparaturnya.

Upaya itu dimulai dari rekrutmen CPNS yang profesional, kemudian diberikan materi pembekalan untuk membentuk mental yang cinta Tanah Air, bangsa dan negara serta memiliki jiwa mengabdi kepada masyarakat.

Luhut berharap CPNS yang telah diterima di Kemenko Marves dapat segera beradaptasi di tempat kerja barunya agar memenuhi harapan dan tuntutan masyarakat. Mulai dari bekerja secara profesional hingga output kerja yang memuaskan bagi masyarakat.

Selain itu, Luhut juga berharap CPNS dapat memberikan solusi terbaik yang strategis dan aktual, dapat memperkokoh kerja yang solid dan sinergis, mampu berinovasi, kreatif dan responsif terhadap berbagai keadaan, dan memiliki kondisi prima dalam pengabdian sesuai kompetisinya.

Baca juga: Mengenal Jenis-jenis Insurtech di Indonesia

"Dalam menjalankan tugas, CPNS hendaknya memegang teguh nilai dan kode etik ASN serta budaya kerja ASN ber-AKHLAK yaitu berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal adaptif dan kolaboratif," kata dia.

Sementara itu, Sesmenko Marves Ayodhia G L Kalake turut melaporkan bahwa seleksi CPNS Kemenko Marves Tahun 2021 telah selesai dilaksanakan pada bulan Januari 2022, dengan jumlah penerimaan 75 CPNS.

Sesmenko Marves menambahkan, CPNS Kemenko Marves telah mendapatkan NIP dengan TMT 1 Maret 2022 dan sesuai dengan amanat Peraturan Pemerintah tentang manajemen PNS, CPNS harus diberikan pendidikan dan pelatihan pra-jabatan yang rencananya akan dilaksanakan dalam tahun 2022 ini.

Baca juga: Ditopang Batu Bara, Ekspor RI Bulan Februari 2022 Capai 20,46 Miliar Dollar AS

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com