Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belajar dari Kasus Binomo, Ini 4 Tips Memilih Investasi

Kompas.com - 19/03/2022, 08:53 WIB
Muhammad Idris

Penulis

Sumber Lifepal

KOMPAS.com - Cara berinvestasi bisa dibilang gampang-gampang susah. Ada beberapa tips cara investasi yang perlu dipahami.

Dalam beberapa waktu belakangan, masyarakat Indonesia digemparkan oleh kasus binary option atau praktik investasi ilegal yang diduga kuat memberikan banyak kerugian secara materiil dan non-materil kepada korban.

Praktik investasi dalam kedok trading dan binary option menjadi sorotan karena menghadirkan praktik investasi ilegal yang merugikan banyak penggunanya. Hal ini tentunya sangat disayangkan di mana saat ini tren investasi sedang naik daun di kalangan masyarakat.

Co-Founder Lifepal.co.id, Benny Fajarai, mengatakan bahwa masyarakat perlu semakin berhati-hati terhadap ancaman dari adanya praktik investasi ilegal. Cara berinvestasi memang perlu kehati-hatian.

Baca juga: Mengenal Riba Nasiah: Pengertian, Contoh, dan Hukum Larangannya

“Masyarakat diharuskan untuk memilih jenis investasi yang paling tepat dan sesuai dengan kebutuhannya, serta tentunya investasi yang menawarkan imbal hasil balik dengan skala yang masuk akal,” ungkap Benny, Sabtu (19/3/2022).

4 tips cara berinvestasi (cara investasi).prudentiallocations.com 4 tips cara berinvestasi (cara investasi).

Tips cara berinvestasi

Benny juga membagikan beberapa cara berinvestasi yang dapat diaplikasikan guna menjaga modal yang ditanam berjalan sesuai dengan tujuan awal kita sebagai investor. Berikut beberapa tips cara investasi:

1. Kenali tipe investasi dan profil risiko sesuai dengan kebutuhan finansial.

Cara berinvestasi pertama, hal pertama yang perlu dilakukan oleh seorang calon investor adalah mengenali tujuan awal dalam melakukan investasi, serta mempertimbangkan segala jenis risiko finansial yang akan dihadapi.

Dengan adanya tujuan dan mempertimbangkan profil risiko secara seksama, maka akan memudahkan investor dalam memilih produk investasi sesuai dengan kebutuhan dan mencapai hasil yang diharapkan dalam investasinya.

2. Perhatikan aspek legalitas investasi.

Tips cara berinvestasi kedua adalah soal legalitas. Sangat penting untuk memahami bahwa lembaga terkait yang saat ini menjual dan menawarkan produk investasi tersebut telah mendapatkan izin yang sesuai dengan bidang usaha dan produk yang ditawarkan.

Jangan terlalu mudah percaya terhadap klaim yang disampaikan oleh lembaga tersebut bahwa telah memiliki izin atau diawasi oleh pihak berwajib, berikan waktu untuk Anda melakukan riset dan pengkajian lebih lanjut untuk memastikan bahwa investasi yang Anda pilih adalah legal.

Apabila memperhatikan aspek ini, maka seorang investor akan semakin terhindar dari investasi yang dapat merugikan di masa depan.

3. Pahami regulatornya

Cara investasi selanjutnya adalah memahami aturan. Melihat dan memahami regulator lembaga pembelian juga menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan guna melindungi keamanan berinvestasi.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com