Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Besaran Bunga Floating KPR BRI?

Kompas.com - 29/09/2022, 11:36 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Besaran suku bunga floating KPR BRI perlu diketahui bagi Anda yang sedang membeli rumah dengan cara Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

Pasalnya, suku bunga floating KPR menjadi salah satu skema bunga kredit. Bunga floating juga dikenal sebagai bunga mengambang atau bunga berjalan.

Umumnya, bunga floating KPR akan dibebankan kepada debitur setelah masa bunga fix selesai. Besaran bunga floating KPR ini ditetapkan oleh bank dan akan berubah-ubah selama masa cicilan KPR.

Sebab, bunga floating mengikuti pergerakan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) dan suku bunga dari kebijakan bank sendiri. Jika suku bunga acuan BI naik, maka dapat dipastikan bunga KPR akan ikut naik.

Baca juga: Suku Bunga Acuan BI Naik Dua Kali, Bank Besar Sudah Naikkan Bunga Kredit?

Lantaran sifat bunga floating yang kerap berubah-ubah inilah yang patut diwaspadai para debitur KPR karena sewaktu-waktu besaran bunga yang mempengaruhi cicilan dapat mengalami kenaikan.

Terlebih, baru-baru ini BI sudah dua kali menaikkan suku bunga acuannya sebesar 75 basis poin (bps) menjadi 4,25 persen yang akan berpengaruh pada besaran bunga floating KPR BRI.

Lantas berapa besaran bunga floating BRI saat ini?

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk saat ini masih belum menaikkan suku bunga seluruh segmen kreditnya. Dengan demikian, besaran bunga KPR BRI masih sama.

Artinya, besaran suku bunga KPR BRI masih mengacu pada suku bunga dasar kredit (SBDK) KPR perseroan, yaitu 7,25 persen.

"Saat ini BRI belum menaikkan suku bunga KPR," ujar Corporate Secretary BRI Aestika Oryza Gunarto kepada Kompas.com, dikutip Kamis (29/9/2022).

Sementara itu, suku bunga floating KPR BRI juga belum menyesuaikan kenaikan suku bunga acuan BI lantaran, kata Aestika, secara struktur Cost of Fund (COF) BRI masih terjaga.

"Saat ini counter rate (bunga floating KPR BRI) bunga KPR equivalen sebesar 13 persen," ungkapnya.

Demikian rincian besaran bunga floating KPR BRI saat ini yang dapat diketahui bagi para debitur KPR BRI. Namun perlu dicatat, besaran bunga floating KPR BRI ini dapat berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan bank BRI.

Baca juga: Bunga Deposito BRI Naik, Ini Rinciannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IHSG Turun 34 Poin, Rupiah Melemah di Awal Sesi

IHSG Turun 34 Poin, Rupiah Melemah di Awal Sesi

Whats New
Harga Emas Dunia Menguat Usai Rilis Data Pertumbuhan Ekonomi AS

Harga Emas Dunia Menguat Usai Rilis Data Pertumbuhan Ekonomi AS

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Whats New
Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Whats New
Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Whats New
Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Whats New
Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

Whats New
Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Earn Smart
Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com