Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Transfer ShopeePay ke GoPay dengan Mudah

Kompas.com - Diperbarui 15/12/2023, 17:00 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - ShopeePay dan GoPay merupakan dompet digital populer yang banyak digunakan masyarakat Indonesia. Kedua e-wallet ini memungkinkan para penggunanya untuk saling melakukan transfer saldo. Bagaimana cara transfer ShopeePay ke Gopay?

Cara transfer ShopeePay ke GoPay sebenarnya cukup mudah. Namun, beberapa pengguna masih belum memahami tahapan-tahapannya.

Hal ini karena cara transfer ShopeePay ke GoPay sedikit berbeda dibanding e-wallet yang lainnya.

Baca juga: Cara Transfer BRI ke DANA via ATM, M-Banking, dan Internet Banking

Terdapat beberapa syarat dan ketentuan yang perlu diperhatikan terkait transfer ShopeePay ke GoPay. Misalnya, pengguna perlu memastikan telah melakukan upgrade akun Shopeepay ke ShopeePay Plus. 

Selain itu, pengguna juga harus memastikan kecukupan saldo untuk transfer ShopeePay ke GoPay dan biaya adminnya. Adapun jumlah minimal transfer yang bisa dilakukan sebesar Rp 10.000. 

Syarat lainnya yaitu memastikan aplikasi yang digunakan adalah aplikasi dengan versi terbaru atau ter-update

Baca juga: 6 Jenis Kartu ATM Mandiri, Limit, dan Biaya Admin per Bulannya

Beberapa cara transfer ShopeePay ke GoPay dengan mudahDok Shopee Beberapa cara transfer ShopeePay ke GoPay dengan mudah

Cara transfer ShopeePay ke GoPay

Dikutip dari laman Grid, cara transfer ShopeePay ke GoPay bisa dilakukan melalui rekening bank di aplik dan QRIS.

1. Cara transfer ShopeePay ke GoPay lewat Rekening Bank

Berikut langkah-langkah atau cara transfer ShopeePay ke GoPay melalui rekening bank:

  • Buka aplikasi Gojek
  • Pilih "Top Up"
  • Kemudian pilih "Metode Lain" dan diteruskan dengan Internet Banking.
  • Selanjutnya pilih dan klik salah satu nama bank yang akan digunakan untuk transfer.
  • Tuliskan nomor rekening untuk top up Gopay dari internet banking yang Anda gunakan.
  • Buka akun Shopee dan masuk ke fitur ShopeePay
  • Pilih "Transfer" dan lanjutkan dengan "Penarikan ke Rekening Bank".
  • Salin nomor rekening untuk isi Gopay tadi, dan tambahkan ke daftar bank.
  • Pada halaman konfirmasi, isikan dengan jumlah saldo yang akan Anda transfer. Minimal transfer Rp 10.000
  • Pilih "Konfirmasi".
  • Masukkan 6 digit PIN ShopeePay. Pastikan Anda tidak salah agar transaksi dapat diproses.
  • Sistem akan loading beberapa saat.
  • Silakan tunggu dan lanjutkan dengan mengecek kembali akun GoPay untuk memastikan saldo sudah masuk.

Baca juga: Per 30 April 2023, 16.900 Penumpang KA Arus Balik Turun di Stasiun Senen Jakarta

2. Cara transfer ShopeePay ke GoPay lewat QRIS

Pilihan kedua dari cara transfer ShopeePay ke GoPay adalah lewat QRIS yang bisa diakses di aplikasi Gojek. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi Gojek di smartphone Anda
  • Pilihlah opsi "Top Up melalui QRIS"
  • Masuk ke aplikasi Shopee, dan klik menu "Scan" pada halaman ShopeePay
  • Isi nominal yang perlu dibayar dan tekan "Bayar Sekarang"
  • Masukkan PIN ShopeePay
  • Lalu tekan "OK"

3. Cara transfer ShopeePay ke GoPay lewat Flip

Selain itu, cara transfer ShopeePay ke GoPay juga bisa dilakukan pakai aplikasi Flip. Berikut caranya: 

  • Buka aplikasi Shopee
  • Pilih menu "ShopeePay".
  • Pilih “Bayar”
  • Klik “Kirim ke Rekening Bank”.
  • Pilih menu “Transfer instan ke rek. baru”.
  • Pilih bank tujuan, kemudian masukkan nomor rekening Flip.
  • Masukkan nominal transfer, kemudian klik “Kirim”.
  • Selanjutnya, buka aplikasi Flip, lalu pilih menu “Transfer”.
  • Klik menu “E-Wallet” dan pilih "GoPay".
  • Masukkan nomor akun GoPay yang akan diisi.
  • Ketikkan nominal yang diinginkan.
  • Setelah itu, pilih metode pembayaran. Pilihlah bank yang sudah Anda transferkan saldo dari ShopeePay sebelumnya.
  • Lakukan pembayaran lewat mobile banking.
  • Tunggu sebentar dan transaksi akan selesai.

Baca juga: Simak, Ini 4 Tips Mengelola Keuangan Pasca Lebaran

Nah, itulah cara transfer ShopeePay ke GoPay dengan mudah. Selamat mencoba!

Beberapa cara transfer ShopeePay ke GoPay dengan mudahgopay.co.id Beberapa cara transfer ShopeePay ke GoPay dengan mudah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com