Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai 1 Juni, KCI Tambah Operasional KA Bandara Soekarno Hatta jadi 56 Perjalanan

Kompas.com - 24/05/2023, 20:30 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT KAI Commuter (KCI) akan menambah jumlah perjalanan Kereta Api (KA) Bandara Soekarno Hatta (Commuter Line Basoetta) mulai 1 Juni mendatang seiring dengan diberlakukannya Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023.

Seperti diketahui, pemberlakukan Gapeka 2021 menjadi Gapeka 2023 menyebabkan operasional sejumlah kereta api menjadi berubah, termasuk KA Bandara Soekarno Hatta.

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba mengatakan, mulai 1 Juni 2023 jumlah perjalanan KA Bandara Soekarno Hatta sebanyak 56 perjalanan.

Jumlah ini bertambah 16 perjalanan dibandingkan pada operasional sebelumnya yang melayani 40 perjalanan.

Baca juga: Ingat, Jadwal KA Bandara YIA dan Kualanamu Berubah per 1 Juni

"Pada pemberlakuan Gapeka baru ini, KAI Commuter akan mengoperasikan sebanyak 56 perjalanan Commuter Line Basoetta relasi Stasiun Manggarai – Satasiun Basoetta PP mulai 1 Juni 2023 mendatang," ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu (24/5/2023).

Mulai 1 Juni nanti, terdapat 28 perjalanan dari Stasiun Manggarai menuju Stasiun Bandara Soekarno-Hatta mulai pukul 05:00 WIB hingga pukul 21:30 WIB dan 28 perjalanan dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Stasiun Manggarai mulai pukul 06:15 WIB hingga 22:45 WIB.

Dengan demikian, jadwal KA Bandara Soekarno Hatta akan mengalami perubahan mulai 1 Juni 2023.

Selain penambah perjalanan, pada pemberlakuan Gapeka 2023 ini KAI Commuter dan KAI Daop 1 Jakarta bersama Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kemenhub juga telah melakukan pengembangan Stasiun Manggarai untuk pelayanan operasional perjalanan kereta api dan peningkatan keandalan Prasarana pada lintas Tangerang–Batu Ceper.

"Dengan adanya pengembangan ini berdampak pada perubahan kecepatan perjalanan kereta api ditingkatkan menjadi 75 kilometer (Km) per jam yang sebelumnya 70 Km per jam," ucapnya.

Baca juga: PT Railink Tak Lagi Jadi Operator KA Bandara Soekarno-Hatta

Penambahan kecepatan ini juga berbanding lurus dengan waktu tempuh perjalanan KA Bandara Soekarno Hatta dari Stasiun Manggarai ke Stasiun Bandara Soekarno-Hatta atau sebaliknya menjadi 52 menit atau lebih cepat 4 menit dari waktu tempuh sebelumnya.

Pada pelayanan perjalanan Commuter Line Basoetta nantinya juga memiliki headway atau waktu tunggu antar perjalanan selama 30 menit.

Dalam pemberlakuan Gapeka 2023 ini, KAI Commuter juga meningkatkan konektivitas intermoda antara pelayanan Commuter Line Jabodetabek dengan KA Bandara Soekarno-Hatta di stasiun-stasiun pemberangkatan dan kedatangan.

Salah satunya di Stasiun Manggrai yang juga merupakan stasiun transit, penumpang KA Bandara Soekarno Hatta bisa melanjutkan perjalanannya menggunakan Commuter Line Jabodetabek untuk menuju wilayah-wilayah sekitar Jakarta, Bogor, dan Bekasi.

Penumpang KA Bandara Soekarno Hatta juga bisa melanjutkan perjalannya menggunakan Commuter Line Jabodetabek di Stasiun Batu Ceper, Stasiun Duri atau Stasiun BNI City.

"Dengan penambahan jadwal perjalanan Commuter Line Basoetta ini diharapkan bisa menjadi alternatif pilihan lain bagi masyarakat di sekitar wilayah Tangerang untuk melakukan mobilisasi ke wilayah-wilayah pusat perkantoran di sekitar Sudirman dan Manggarai atau pun sebaliknya," tuturnya.

Baca juga: 8 Langkah Beli Tiket Kereta Bandara Soekarno-Hatta di Aplikasi KA Bandara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com