Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Blokir Kartu ATM BCA secara Online dengan Mudah

Kompas.com - 17/07/2023, 22:36 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Cara memblokir kartu ATM BCA yang hilang atau tertelan mesin ATM cukup mudah untuk dilakukan. Nasabah yang ingin memblokir kartu ATM BCA tidak perlu datang ke kantor cabang karena bisa melalui HP. 

Kartu ATM BCA merupakan fasilitas yang diberikan oleh Bank BCA kepada nasabah untuk mempermudah transaksi. Kartu ini dapat digunakan di mesin ATM atau EDC untuk mengecek saldo, mutasi rekening, transfer, dan transaksi pembayaran.

Apabila kartu ATM BCA hilang atau tertelan mesin ATM saat akan melakukan transaksi, nasabah tidak perlu panik. Cukup ajukan permohonan pemblokiran kartu ATM BCA kepada pihak bank. 

Baca juga: Cara Transfer Pulsa Indosat 2023 serta Syarat dan Biayanya

Pemblokiran kartu ATM BCA ini merupakan langkah antisipasi agar kartu tersebut tidak disalahgunakan orang lain.

Lalu, bagaimana cara blokir kartu ATM BCA

Dilansir dari laman bca.co.id, cara blokir kartu ATM BCA bisa dilakukan dari mana saja tanpa harus mendatangi kantor cabang bank BCA. Saat ini, cara blokir kartu ATM BCA bisa melalui BCA Mobile, myBCA, KlikBCA, dan aplikasi HaloBCA. 

Cara blokir kartu ATM BCA secara online

Berikut ini beberapa langkah atau cara blokir kartu ATM BCA secara online yang bisa dilakukan nasabah saat kartu hilang atau tertelan mesin. 

Baca juga: Erick Thohir Pastikan Pergantian Posisi Wamen Tak Hambat Proyek Kereta Cepat dan Restrukturisasi BUMN Karya

1. Cara blokir kartu ATM BCA via BCA Mobile

Sebelum melakukan pemblokiran, pastikan BCA mobile sudah diregistrasi dan terkoneksi dengan kartu debit BCA yang dimiliki.

Berikut langkah-langkah memblokir kartu ATM BCA via m-BCA selengkapnya:

  • Masuk ke BCA mobile, pilih ‘m-BCA’ dan masukkan kode akses untuk login
  • Pilih ‘Akun Saya’
  • Pilih ‘Blokir’
  • Pastikan informasi sudah sesuai dan pilih ‘Blokir’
  • Masukkan PIN
  • Setelahnya akan muncul konfirmasi bahwa kartu debit BCA telah berhasil diblokir.

2. Cara blokir ATM BCA via KlikBCA

Selain melalui m-BCA, pemblokiran kartu ATM BCA bisa dilakukan melalui KlikBCA. Berikut langkah-langkahnya:

  • Login ke halaman KlikBCA https://ibank.klikbca.com/
  • Pilih menu ‘Administrasi’
  • Pilih menu ‘Blokir Kartu ATM’
  • Masukan informasi yang diminta untuk validasi
  • Pastikan kartu yang ingin diblokir sudah sesuai dan centang bagian Syarat & Ketentuan
  • Setelahnya akan muncul konfirmasi bahwa kartu telah berhasil diblokir.

Baca juga: LRT Jabodebek Beroperasi Penuh 18 Agustus, Layani 434 Perjalanan Per Hari

Cara blokir kartu ATM BCA yang hilang atau tertelan mesin ATM secara online di aplikasi BCA Mobile, myBCA, KlikBCA, dan aplikasi HaloBCAMuhammad Idris/Money.kompas.com Cara blokir kartu ATM BCA yang hilang atau tertelan mesin ATM secara online di aplikasi BCA Mobile, myBCA, KlikBCA, dan aplikasi HaloBCA

3. Cara blokir ATM BCA via myBCA

Adapun cara blokir kartu ATM BCA lewat aplikasi myBCA adalah sebagai berikut:

  • Buka aplikasi myBCA dan login dengan ‘BCA ID & Password’ atau gunakan fitur ‘Masuk dengan Biometrik’
  • Pilih Akun Saya, lalu pilih Kontrol Akun
  • Pilih kartu Debit yang ingin diatur
  • Pilih Blokir Kartu dan centang syarat & ketentuan
  • Konfirmasi blokir Kartu Debit dengan pilih Ya, lalu masukkan PIN Transaksi
  • Blokir Kartu Debit berhasil dilakukan

4. Cara blokir ATM BCA via aplikasi HaloBCA

Berikut cara blokir kartu debit via aplikasi haloBCA:

  • Buka aplikasi haloBCA, pilih jenis layanan
  • Jika memilih layanan ‘Call’, lanjut pilih menu ‘Perbankan’
  • Jika ingin mulai berbicara dengan Customer Service Halo BCA tekan ‘Ya’
  • Anda akan terhubung dengan Customer Service Halo BCA
  • Jika memilih layanan chat, silakan pilih ‘Whatsapp’ Bank BCA atau ‘Chat’ langsung di aplikasi
  • Jika memilih layanan ‘WhatsApp’ Bank BCA, Anda akan diarahkan ke layanan chat WhatsApp, dan anda akan di arahkan untuk chating dengan Agent HaloBCA.
  • Jika memilih layanan ‘Chat’ langsung, Anda akan diminta mengisi data diri
  • Selanjutnya, Anda akan terhubung dengan Customer Service

Baca juga: Banyak Keluhan soal Tes Bahasa Inggris di BUMN, Erick Thohir: Kalau Sulit, Nanti Kita Lihat Standarnya

Sampaikan kepada admin Customer Service tujuan dan alasan melakukan pemblokiran kartu ATM BCA. Setelah melakukan verifikasi data, pemblokiran kartu ATM BCA akan diproses dan berhasil diblokir.

Demikian informasi seputar cara blokir kartu ATM BCA secara online tanpa harus ke kantor cabang.

Cara blokir kartu ATM BCA yang hilang atau tertelan mesin ATM secara online di aplikasi BCA Mobile, myBCA, KlikBCA, dan aplikasi HaloBCADok BCA Cara blokir kartu ATM BCA yang hilang atau tertelan mesin ATM secara online di aplikasi BCA Mobile, myBCA, KlikBCA, dan aplikasi HaloBCA

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com