Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Sebanyak 114 Peserta Ikuti Seleksi BNSP, Kemenaker Pastikan Prosesnya Terbuka dan Kompetitif

Kompas.com - 28/08/2023, 15:59 WIB
F Azzahra,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Anwar Sanusi mengatakan, sebanyak 114 peserta akan mengikuti seleksi Calon Anggota Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) Periode 2023-2028. Dari jumlah itu, sebanyak 96 peserta berasal dari unsur masyarakat dan 18 peserta dari unsur pemerintah.

Sebagai Ketua Panitia Seleksi Calon Anggota BNSP 2023-2028, Anwar memastikan bahwa seleksi dilakukan secara terbuka dan kompetitif tanpa memandang perbedaan antara unsur masyarakat dan pemerintah.

"(Prosesnya) akan memperhatikan berbagai syarat, mulai dari kompetensi, kualifikasi, kepangkatan, pendidikan, rekam jejak jabatan, integritas, serta syarat lainnya sesuai dengan aturan yang berlaku," tutur Anwar melalui keterangan persnya, Senin (28/8/2023).

Anwar pun meminta setiap peserta untuk bersungguh-sungguh, karena seleksi keanggotaan BNSP hanya diikuti oleh orang-orang terpilih.

Baca juga: Kemenaker Berikan Dukungan pada LSP K3 Nasional untuk Dapatkan Lisensi dari BNSP

Harapan saya agar peserta dapat mengikuti prosess seleksi dengan baik sesuai dengan ketentuan yang diberlakukan oleh Sekretariat Panitia Seleksi," ujar Anwar.

Ia menjelaskan, BSNP merupakan lembaga independen yang menjalankan sertifikasi kompetensi kerja berdasarkan kompetensi kerja nasional dan internasional yang diakui dunia industri serta usaha.

"Melalui BNSP, Indonesia diharapkan mampu mewujudkan terciptanya tenaga kerja bersertifikasi yang profesional dan berkualitas serta memiliki standar global," tambah Anwar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com