Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Naik 12,47 Persen, BRI Raup Laba Rp 44,21 Triliun pada Kuartal III-2023

Kompas.com - 25/10/2023, 22:38 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI membukukan laba Rp 44,21 triliun pada kuartal III-2023.

Angka tersebut tumbuh 12,47 persen secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Direktur Utama BRI Sunarso mengatakan, kinerja BRI ditopang oleh penyaluran kredit, penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK), dan dana murah.

"Kualitas kredit yang terjaga, serta proporsi fee-based income yang porsinya terus meningkat terhadap keseluruhan pendapatan BRI," kata dia dalam keterangan resmi, Rabu (25/10/2023).

Baca juga: Laba Bersih Unilever Naik 21 Persen Jadi Rp 10,2 Triliun

Ia menerangkan, kredit yang disalurkan mencapai Rp 1.250,72 triliun sampai kuartal III-2023.

Jumlah tersebut tumbuh 12,53 persen secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Sementara fee-based income atau pendapatan dari jasa layanan BRI Grup mencapai Rp 15,56 triliun, atau tumbuh 12,19 persen secara tahunan.

Pendapatan jasa layanan ditopang oleh volume transaksi aplikasi BRImo yang tumbuh 66,87 persen secara tahunan, atau mencapai Rp 2.984 triliun.

Adapun jumlah pengguna aplikasi tersebut mencapai 29,8 juta.

Di samping itu, pertumbuhan fee-based income BRI juga didorong meningkatnya bisnis AgenBRILink, yaitu agen layanan bank dengan model bisnis sharing economy bersama masyarakat.

Jumlah AgenBRILink telah mencapai lebih dari 698.000 agen dengan total nilai transaksi yang meningkat 20,77 persen menjadi Rp 1.163 triliun.

Baca juga: Laba Ditahan: Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Cara Menghitungnya

Sunarso menjabarkan, BRI memiliki DPK mencapai Rp 1.290,29 triliun, atau tumbuh 13,21 persen secara tahunan.

Penopang utama DPK masih bersumber dari dana murah atau CASA dengan Rp 821,14 triliun.

"Porsi dana murah mencapai 63,64 persen," kata dia.

Pertumbuhan giro menjadi yang tertinggi dengan 28,12 persen secara tahunan.

Sepanjang 9 bulan 2023, BRI telah mengumpulkan aset konsolidasian sebesar Rp 1.851,97 triliun, atau tumbuh 9,93 persen secara tahunan.

Baca juga: Laba BCA Tumbuh Ditopang Solidnya Kredit

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank BTPN Raup Laba Bersih Rp 544 Miliar per Maret 2024

Bank BTPN Raup Laba Bersih Rp 544 Miliar per Maret 2024

Whats New
Melalui Aplikasi Livin' Merchant, Bank Mandiri Perluas Jangkauan Nasabah UMKM

Melalui Aplikasi Livin' Merchant, Bank Mandiri Perluas Jangkauan Nasabah UMKM

Whats New
Hari Tuna Sedunia, KKP Perluas Jangkauan Pasar Tuna Indonesia

Hari Tuna Sedunia, KKP Perluas Jangkauan Pasar Tuna Indonesia

Whats New
Terima Peta Jalan Aksesi Keanggotaan OECD, Indonesia Siap Tingkatkan Kolaborasi dan Partisipasi Aktif dalam Tatanan Dunia

Terima Peta Jalan Aksesi Keanggotaan OECD, Indonesia Siap Tingkatkan Kolaborasi dan Partisipasi Aktif dalam Tatanan Dunia

Whats New
Pasarkan Produk Pangan dan Furnitur, Kemenperin Gandeng Pengusaha Ritel

Pasarkan Produk Pangan dan Furnitur, Kemenperin Gandeng Pengusaha Ritel

Whats New
Punya Manfaat Ganda, Ini Cara Unit Link Menunjang Masa Depan Gen Z

Punya Manfaat Ganda, Ini Cara Unit Link Menunjang Masa Depan Gen Z

BrandzView
Asosiasi Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

Asosiasi Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

Whats New
Impor Bahan Baku Pelumas Tak Lagi Butuh Pertek dari Kemenperin

Impor Bahan Baku Pelumas Tak Lagi Butuh Pertek dari Kemenperin

Whats New
Cara Isi Token Listrik secara Online via PLN Mobile

Cara Isi Token Listrik secara Online via PLN Mobile

Work Smart
Pencabutan Status 17 Bandara Internasional Tak Berdampak ke Industri Penerbangan

Pencabutan Status 17 Bandara Internasional Tak Berdampak ke Industri Penerbangan

Whats New
Emiten Sawit Milik TP Rachmat (TAPG) Bakal Tebar Dividen Rp 1,8 Triliun

Emiten Sawit Milik TP Rachmat (TAPG) Bakal Tebar Dividen Rp 1,8 Triliun

Whats New
Adu Kinerja Keuangan Bank BUMN per Kuartal I 2024

Adu Kinerja Keuangan Bank BUMN per Kuartal I 2024

Whats New
Setelah Investasi di Indonesia, Microsoft Umumkan Bakal Buka Pusat Data Baru di Thailand

Setelah Investasi di Indonesia, Microsoft Umumkan Bakal Buka Pusat Data Baru di Thailand

Whats New
Emiten Persewaan Forklift SMIL Raup Penjualan Rp 97,5 Miliar pada Kuartal I 2024

Emiten Persewaan Forklift SMIL Raup Penjualan Rp 97,5 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
BNI Danai Akusisi PLTB Sidrap Senilai Rp 1,76 Triliun

BNI Danai Akusisi PLTB Sidrap Senilai Rp 1,76 Triliun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com