Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak Layanan yang Tidak Dijamin oleh BPJS Kesehatan

Kompas.com - 16/02/2024, 18:41 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan menjelaskan beberapa layanan kesehatan yang tidak dijamin oleh program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti menjelaskan, pada dasarnya BPJS Kesehatan menanggung seluruh pelayanan kesehatan atas indikasi medis.

Namun begitu, terdapat beberapa layanan yang tidak ditanggung ileh program ini.

"BPJS menanggung seluruh pelayanan atas indikasi medis, tetapi memang ada beberapa yang tidak dijamin," kata dia, dikutip dari Instagram resmi BPJS Kesehatan @bpjskesehatan_ri, Jumat (16/2/2024).

Baca juga: Soal Over Treament RS, BPJS Kesehatan Sebut Klaim Kesehatan Masih Normal

Ghufron menjelaskan, layanan yang tidak dijamin antara lain adalah layanan yang tidak sesuai dengan prosedur dan peraturan yang berlaku.

Selain itu, pelayanan kesehatan yang bersifat estetika atau untuk kecantikan juga tidak dijamin oleh BPJS Kesehatan.

Asuransi sosial ini juga tidak menanggung pelayanan kesehatan yang berhubungan dengan infertilitas (kemandulan).

Ghufron bilang, kecelakaan kerja juga tidak termasuk insiden yang dilayani oleh BPJS Kesehatan. Pasalnya , insiden tersebut sepatutnya telah dijamin program jaminan kecelakaan kerja (JKK). Program JKK tersebut disediakan oleh BPJS Ketenagakerjaan.

Lebih lanjut, BPJS Kesehatan juga tidak dapat menanggung pelayanan dia yang berkaitan dengan ortodonsia atau ortodontis, misalnya perawatan kawat gigi dan behel.

BPJS Kesehatan juga tidak dapat menanggung pelayanan kesehatan yang sudah menjadi program pemeritah, seperti vaksinasi Covid-19.

"Kemudian gangguan kesehatan akibat menyakiti diri sendiri, seperti upaya atau percobaan bunuh diri," imbuh dia.

Terakhir, Ghufron menyebut BPJS Kesehatan juga tidak melayani pelayanan yang berkaitan dengan hobi yang membahayakan.

Baca juga: BPJS Kesehatan Buka Lowongan Kerja, Penempatan Sesuai Domisili Pelamar

Sementara itu, merujuk Pasal 52 Perpres Nomor 82 Tahun 2018, berikut manfaat kesehatan yang tidak mendapat jaminan maupun tanggungan dari BPJS Kesehatan:

1. Pelayanan kesehatan yang tidak sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan-undangan.

2. Pelayanan kesehatan yang dilakukan di fasilitas kesehatan tidak bekerja sama dengan BPJS Kesehatan, kecuali dalam keadaan darurat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Emiten Buah Segar BUAH Targetkan Pendapatan Rp 2 Triliun Tahun Ini

Emiten Buah Segar BUAH Targetkan Pendapatan Rp 2 Triliun Tahun Ini

Whats New
SYL Gunakan Anggaran Kementan untuk Pribadi, Stafsus Sri Mulyani: Tanggung Jawab Masing-masing Kementerian

SYL Gunakan Anggaran Kementan untuk Pribadi, Stafsus Sri Mulyani: Tanggung Jawab Masing-masing Kementerian

Whats New
Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Whats New
Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Jalankan Fungsi Perlindungan Masyarakat, Bea Cukai Banten Berantas Peredaran Barang Ilegal

Jalankan Fungsi Perlindungan Masyarakat, Bea Cukai Banten Berantas Peredaran Barang Ilegal

Whats New
Impor Bahan Baku Tepung Kini Cukup dengan Dokumen Laporan Surveyor

Impor Bahan Baku Tepung Kini Cukup dengan Dokumen Laporan Surveyor

Whats New
BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Whats New
Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Whats New
Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Whats New
Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Whats New
Harga Tiket Kereta Api 'Go Show' Naik Mulai 1 Mei

Harga Tiket Kereta Api "Go Show" Naik Mulai 1 Mei

Whats New
SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Whats New
Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Whats New
Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com