Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menabung Vs Membayar Utang, Mana yang Harus Didahulukan?

Kompas.com - 08/04/2024, 07:19 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber CNET

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat utang menggerogoti pendapatan, menyisihkan uang untuk ditabung adalah hal terakhir yang Anda pikirkan. Namun, menyeimbangkan pembayaran utang dan tabungan merupakan bagian penting dalam mengelola keuangan.

Membayar utang dan menabung tidak harus berarti semuanya atau tidak sama sekali. Konsumen dapat dan harus melakukan keduanya,” kata Rod Griffin, direktur senior pendidikan publik dan advokasi Experian, dikutip dari Cnet, Senin (8/4/2024).

Sekalipun Anda sedang berusaha membayar utang, membangun dana tabungan yang sehat dapat membantu Anda menghindari penambahan utang.

Baca juga: Contoh Surat Perjanjian Utang Piutang di Atas Materai yang Benar

Ilustrasi utang, utang pribadi. SHUTTERSTOCK/CHAYANUPHOL Ilustrasi utang, utang pribadi.

Memiliki dana darurat akan mengurangi beban keuangan ketika terjadi hal yang tidak terduga, meskipun Anda memulainya dengan jumlah kecil dan menabung secara perlahan.

Berikut beberapa strategi yang direkomendasikan untuk membantu mencapai keseimbangan yang tepat antara menabung dan membayar utang.

Menabung dana darurat atau melunasi utang dulu?

Pengelolaan utang penting untuk keamanan finansial Anda, begitu pula perencanaan masa depan.

Meskipun membayar utang, khususnya utang berbunga tinggi akan membantu Anda mengurangi jumlah bunga yang harus dibayar, tidak memiliki dana darurat dapat membuat Anda semakin terpuruk ketika harus menanggung pengeluaran yang tidak terduga.

Baca juga: Dapat THR, Bayar Utang atau Ditabung?

“Terlepas dari jumlah utang (Anda), sangat penting bagi Anda untuk memiliki uang yang disisihkan untuk masa-masa sulit,” kata Griffin.

“Keadaan darurat bisa saja terjadi pada saat yang tidak tepat, jadi memiliki uang tunai adalah hal yang penting untuk mengatasi situasi tersebut," imbuh dia.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Whats New
Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, KemenKop UKM Terus Lakukan  Sosialisasi dan Dorong Literasi

Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, KemenKop UKM Terus Lakukan Sosialisasi dan Dorong Literasi

Whats New
Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Whats New
Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Whats New
Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Whats New
Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Whats New
Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Work Smart
Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Whats New
Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Whats New
Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Whats New
Melirik Undangan Digital, Solusi Modern dan Praktis di Era Teknologi

Melirik Undangan Digital, Solusi Modern dan Praktis di Era Teknologi

Rilis
Kemenperin: Investasi China di RI Capai Rp 451,7 Triliun dalam 4 Tahun Terakhir

Kemenperin: Investasi China di RI Capai Rp 451,7 Triliun dalam 4 Tahun Terakhir

Whats New
5 Cara Transfer BRI ke DANA, Pakai HP hingga ATM

5 Cara Transfer BRI ke DANA, Pakai HP hingga ATM

Spend Smart
Standard Chartered Tunjuk Rino Donosepoetro Jadi Cluster CEO

Standard Chartered Tunjuk Rino Donosepoetro Jadi Cluster CEO

Whats New
Cara Transfer BRI ke BRI di ATM dan BRImo di HP

Cara Transfer BRI ke BRI di ATM dan BRImo di HP

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com