Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak 5 Tips Membuat Shopee Video agar Banyak yang Nonton

Kompas.com - 19/05/2024, 23:56 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi Anda yang biasa belanja online di Shopee, mungkin sudah tidak asing dengan Shopee Video. Apa itu Shopee Video?

Dilansir dari laman resminya, Shopee Video adalah fitur terbaru aplikasi Shopee di mana Anda bisa mengekspresikan diri dan bersosialisasi dengan pengguna lain, dengan cara membuat video pendek tentang topik apapun. Fitur ini bisa langsung Anda temukan di dalam aplikasi Shopee.

Pengguna Shopee bisa melihat video-video yang dibuat oleh kreator lainnya serta menemukan rekomendasi produk yang dijual di aplikasi Shopee.

Baca juga: Bappenas: Ekonomi Biru Dapat Ciptakan 12 Juta Lapangan Kerja pada 2030

Selain mendapatkan rekomendasi produk terbaik, pengguna juga bisa memberikan rekomendasinya sendiri dan menjadi kreator. Anda juga bisa memberikan ulasan produk di Shopee Video dan mendapat keuntungan.

Kendati menggiurkan, tetap diperlukan tips khusus agar konten Shopee Video menjadi viral sehingga banyak yang checkout.

Tips membuat Shopee Video

Nah, bagi Anda pelaku UMKM yang ingin video promosi produk di Shopee Video bisa menjangkau lebih banyak pengguna atau banyak ditonton, simak beberapa tipsnya berikut ini. 

Baca juga: Kebijakan TKDN Dinilai Hambat Investasi PLTS di Indonesia

1. Maksimalkan kualitas video

Pertama, tips membuat Shopee Video agar banyak yang nonton yaitu memaksimalkan kualitas video.

Gunakanlah resolusi video dengan minimum 540px hingga 720px untuk menghasilkan kualitas gambar yang jernih. Tampilkan produk dengan jelas dan atur menjadi video full-screen atau sesuai layar (tidak stretch dan tidak ada area hitam).

Anda dapat menggunakan tripod atau gimbal ketika merekam, agar video yang dihasilkan lebih stabil. Anda juga bisa menggunakan aplikasi edit video untuk mempercantik video sebelum mengunggahnya ke Shopee Video.

2. Gunakan audio yang sedang tren

Tips kedua, gunakanlah audio atau musik yang sedang tren untuk meningkatkan kemungkinan konten video Anda meraih lebih banyak pengguna.

Cek daftar musik yang sedang tren dengan klik tombol “Suara” ketika akan meng-upload konten ke Shopee Video.

Baca juga: LPS Buka Kantor Perwakilan di Makassar, Ini Pertimbangannya

3. Pakai hashtag yang relevan dan sedang trending

Tips selanjutnya, dalam membuat Shopee Video agar banyak yang nonton ketiga yaitu pakai hashtag yang relevan dan sedang trending.

Sama halnya dengan audio, Anda juga disarankan untuk menyertakan hashtag yang trending dan relevan pada video. Hashtag ini dapat berfungsi sebagai media promosi produk atau toko pada halaman “Temukan”.

Pada halaman ini, video-video yang menggunakan hashtag yang sama akan ditampilkan. Semakin banyak pengguna yang menggunakan hashtag tersebut, maka video Anda semakin berpotensi menjadi viral.

4. Posting video setiap hari

Tips keempat, usahakan untuk mengunggah konten video Anda secara rutin, apalagi jika Anda baru mulai menggunakan Shopee Video.

Sebaiknya, upload 2-3 video dalam satu hari untuk meningkatkan peluang konten masuk ke halaman “Untuk Anda”.

Baca juga: Panen Jagung Melimpah, Ini Upaya:Pemerintah Jaga Harga Tidak Jatuh

5. Bagikan video ke media sosial

Tips terakhir, jangan lupa untuk membagikan konten video Anda ke media sosial bersama link postingan Shopee Video guna menjangkau lebih banyak pengguna.

Untuk meningkatkan engagement dengan pengguna, tambahkan komentar di konten Anda berupa ajakan untuk berinteraksi.

Nah, itulah 5 tips membuat Shopee Video agar banyak yang nonton.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com