Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Upaya Asuransi Sun Life Ingin Perkuat Posisi Pasar di Jawa Timur

Kompas.com - 05/06/2024, 15:38 WIB
Aprillia Ika

Editor

MALANG, KOMPAS.com - Perusahaan asuransi Sun Life Indonesia berupaya memperkokoh posisi pasarnya di Jawa Timur dengan meresmikan kantor pemasaran mandiri atau KPM di Kota Malang.

Kota ini sendiri dipilih sebab merupakan salah satu kota yang memiliki tingkat literasi keuangan lebih tinggi dibanding rata-rata nasional.

Chief Agency Officer Sun Life Indonesia Medya Agus mengungkapkan bahwa masyarakat kota Malang semakin melek atas informasi dan perkembangan dunia keuangan.

Hal ini membuat mereka memiliki kebutuhan yang tinggi akan solusi keuangan yang dapat memberikan perlindungan dan stabilitas masa depan.

Baca juga: Apakah Bunuh Diri Ditanggung Asuransi?

Mengutip Data Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 2022, tercatat angka literasi keuangan di kota Malang mencapai 69,43 persen, sementara angka literasi keuangan nasional sebesar 49,68 persen.

Sementara itu, tingkat inklusi keuangan di wilayah tersebut pun mencapai 90,67 persen, melampaui angka nasional sebesar 85,10 persen.

"Karenanya, Malang telah menjadi salah satu pasar yang sangat besar bagi kami dan pembukaan kantor perwakilan mandiri baru ini menjadi satu langkah dalam memperkuat posisi Sun Life untuk menjangkau dan memenuhi kebutuhan masyarakat di kota Malang," kata Medya Agus melalui keterangannya, Rabu (5/6/2024).

Ia menambahkan, tenaga pemasar memiliki peran penting dalam strategi bisnis asuransi yang mengadopsi berbagai saluran distribusi.

"Melalui inovasi produk, program, dan layanan, Sun Life bertekad untuk menjadi mitra terpercaya bagi jutaan keluarga Indonesia dalam merencanakan masa depan yang lebih cerah," lanjutnya.

Baca juga: Upaya Industri Asuransi Hadapi Kenaikan Biaya Kesehatan yang Mendorong Klaim

Sementara Pendiri KPM Malang WOW Wirasto Koesdiantoro menambahkan, pihaknya merancang KPM Malang WOW dengan fasilitas yang memadai, termasuk ruang training, pantry, area meeting, dan diskusi.

"ari fasilitas yang telah disediakan tersebut, pihaknya berharap KPM baru ini dapat menjadi tempat yang ideal bagi tenaga pemasar dan nasabah untuk merencanakan keuangan mereka dengan lebih nyaman.

"Kami optimis untuk terus membantu masyarakat mencapai kesejahteraan keuangan yang berkelanjutan, serta semakin mendorong inklusi dan literasi keuangan di kota Malang dan sekitarnya," katanya.

Sebagai informasi, Sun Life merupakan perusahaan penyedia layanan jasa keuangan internasional terkemuka yang menyediakan produk pengelolaan aset, kekayaan, asuransi, dan solusi kesehatan, baik untuk individu maupun korporasi.

Sun Life telah beroperasi di sejumlah pasar utama di seluruh dunia, termasuk Kanada, Amerika Serikat, Inggris, Irlandia, Hong Kong, Filipina, Jepang, Indonesia, India, Tiongkok, Australia, Singapura, Vietnam, Malaysia, dan Bermuda.

Hingga 31 Maret 2024, Sun Life memiliki total aset kelolaan sebesar 1,47 triliun dollar Kanada (CAD).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com