Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menko Luhut Janjikan Perbaikan Dermaga Nelayan di Sukabumi

Dalam kunjungannya, Menko meninjau dermaga nelayan Cikahuripan di Cisolok yang sempat telantar sejak tahun 2013 silam dan menjanjikan akan segera menindaklanjuti permintaan warga untuk merehab dermaga.

"Saya ingin meninjau langsung masalah pelabuhan yang sekian tahun tidak beres-beres. Disini ada deputi saya Dr. Ridwan yang terlibat masalah infrastruktur" jelas Menko Luhut kepada masyarakat dalam siaran pers, Selasa (19/3/2019).

"Tapi harus ada perubahan desain agar tidak terjadi pendangkalan kembali dan kita akan hitung cost-nya supaya bisa efisien dan segera dilakukan perbaikan," tukasnya kemudian.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai tindak lanjut dari permintaan warga nelayan di kampung Cikahuripan, Cisolok, Sukabumi melalui Ketua Persatuan Nelayan Tradisional Indonesia (PNTI) Kabupaten Sukabumi Aji Troy.

Selain meninjau lokasi dermaga nelayan, Menko Luhut juga berdialog dengan para nelayan, bakul nelayan, kelompok tani, tokoh agama, kasepuhan adat, tokoh pemuda, dan para mantan kades se-Kabupaten Sukabumi.

Kepada warga, Menko Luhut juga menyampaikan perintah Presiden Joko Widodo untuk segera menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang tertunda penanganannya. Hal ini termasuk perbaikan infrastruktur penunjang kegiatan pelayaran dan perikanan.

"Ini tidak ada urusan dengan kampanye, pemerintah ingin memperbaiki dermaga sehingga kapal nelayan tradisional yang jumlahnya sekitar 3200-an di Cisolok dan sekitarnya tidak nangkring di laut dengan memanfaatkan pelabuhan," tegasnya.

Selain membantu proses revitalisasi dermaga, Menko Luhut juga menjanjikan pelatihan pembudidayaan lobster kepada petani. Hal ini terkait dengan keberlangsungan sumber daya perikanan terutama lobster dan kepiting.

"Petani pun akan kita bantu supaya bagaimana dapat melakukan penangkaran lobster dan kepiting supaya tidak habis di alam," tuturnya.

Luhut juga mengimbau warga agar tidak merusak lingkungan dan meminta kepiting rajungan tidak langsung diambil habis tanpa ada pengembang-biakan.

"Saya minta pak Dandim dan Kapolres untuk bantu memberikan pelatihan-pelatihan kepada nelayan dan petani," pungkasnya.

https://money.kompas.com/read/2019/03/19/213000426/menko-luhut-janjikan-perbaikan-dermaga-nelayan-di-sukabumi

Terkini Lainnya

SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Whats New
Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Whats New
Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Whats New
Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Whats New
Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Whats New
Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Whats New
Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Whats New
Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Whats New
Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Whats New
IHSG Turun 0,84 Persen di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

IHSG Turun 0,84 Persen di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

Whats New
Harga Emas Terbaru 2 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 2 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Kamis 2 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Kamis 2 Mei 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Kamis 2 Mei 2024, Harga Jagung Tk Peternak Naik

Harga Bahan Pokok Kamis 2 Mei 2024, Harga Jagung Tk Peternak Naik

Whats New
CIMB Niaga Cetak Laba Sebelum Pajak Rp 2,2 Triliun pada Kuartal I-2024

CIMB Niaga Cetak Laba Sebelum Pajak Rp 2,2 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke