Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hingga Akhir Tahun Kemendag Bakal Rampungkan 3 Perjanjian Dagang

Enggar mengatakan, dengan terealisasinya ketiga perjanjian dagang dan investasi tersebut bakal memperkuat iklim perdagangan dan investasi di dalam negeri.

"Sampai hari ini, sudah ada 14 perjanjian yang dilaksanakan dalam kurun waktu 4 tahun. Sampai akhir tahun kita akan kebut 3 perjanjian lagi, jadi totalnya ada 17 perjanjian dagang dan ekonomi," kata Enggar di Jakarta, Rabu (4/9/2019).

Adapun ketiga perjanjian kerja sama dagang dan ekonomi itu meliputi Indonesia-Korea Selatan Comprehensive Economic Partnership Agreement (IK-CEPA), Indonesia-Taiwan Economic Cooperation Framework Agreement (IT-ECA) dan Regional Comprehensive Economic Partnership (RCEP).

Enggar mengatakan, dampak dari ke-17 perjanjian perdagangan dan investasi tersebut baru bisa dirasakan secara efektif pada tahun 2020 kelak.

Dengan adanya perjanjian dagang dengan negara-negara di kawasan Asia-Pasifik, para pelaku usaha dan eksportir tak perlu lagi membayar bea masuk. Selain itu, investasi di dalam negeri pun juga bisa terdongkrak dengan kemudahan tersebut.

"Tadinya kita mau ekspor ke satu negara dan harus melalui Singapura, kita kena bea masuk 5 persen di Singapura karena belum ada free trade agreement. Dengan adanya perjanjian dagang kan dimudahkan," katanya.

Selain itu, pemerintah juga bakal mengombinasikan staf Kementerian Perdagangan dengan tenaga marketing profesional. Sehingga, aktifitas promosi dalam negeti benar-benar dilakukan oleh tenaga yang ahli di bidang tersebut.

Enggar pun mengatakan, dirinya sudah mengomunikasikan formasi ASN profesional tersebut dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

"Kita sudah persiapkan ke Menpan RB mengenai formasi itu, promotion activites bisa dilakukan dari profesional yang ada dan bahkan kita rumuskan bagaimana agar bisa memfasilitasi transaksi yang ada," ujar dia.

https://money.kompas.com/read/2019/09/04/224922426/hingga-akhir-tahun-kemendag-bakal-rampungkan-3-perjanjian-dagang

Terkini Lainnya

Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke