Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Sektor Ini Janjikan Gaji Besar pada 2020, Berapa Besarannya?

Country Manager Robert Walters Indonesia Eric Mary menyebutkan, kebutuhan akan profesional yang menguasai bidang digital akan sangat menarik bagi perusahaan-perusahaan baru.

“Kami melihat bisnis e-commerce dan fintech akan bertumbuh, di mana bisnis tradisional juga nantinya akan berakselerasi pada teknologi. Selain itu, talenta yang menguasai teknologi akan berpotensi memperoleh keuntungan lebih, di mana bisa melakukan pekerjaan secara remote,” kata Eric Mary, di Jakarta, Kamis (21/11/2019).

Menurut dia, peluang kenaikan gaji bagi profesional yang berpindah kerja adalah kenaikan pendapatan 15 persen hingga 30 persen. Namun, Eric tidak merekomendasikan pekerja yang berpindah pekerjaan di bawah pengalaman 6 sampai 1 tahun bekerja.

Sementara profesional yang sudah terikat dengan perusahaan berpotensi mengalami kenaikan gaji pada sektor tertentu sekitar 7 sampai 8 persen.

Adapun tiga sektor pekerjaan tersebut adalah:

1. Tech and Transformation

Sektor ini paling menjanjikan pada tahun 2020 karena 31 persen paling berpotensi memberikan keuntungan besar.

Sektor ini berkembang dalam bidang pembayaran, kesehatan, dan pendidikan. Skill yang dibutuhkan adalah machine learning, big data, dan artificial intelligence atau kecerdasan buatan.

Ekspektasi pindah pekerjaan di sektor ini adalah karena kenaikan gaji yang cukup menjanjikan.

“Rata-rata kandidat berpindah kerja karena berharap kenaikan pendapatan 20 persen sampai 30 persen,” kata Eric.

Posisi CIO/CTO tahun 2020 diproyeksikan mendapatkan gaji Rp 11 juta sampai Rp 17 juta per bulan. Sebelumnya, rata-rata mendapatkan gaji di kisaran Rp 10 juta sampai Rp 14 juta per bulan.

Kepala IT berpotensi mendapat gaji Rp 7,5 juta sampai 15 juta per bulan dari Rp 7,5 juta sampai Rp 14 juta per bulan.

Adapun head of digital berpotensi mendapatkan gaji Rp 7 juta sampai Rp 15 juta per bulan dari sebelumnya Rp 7 juta sampai Rp 13 juta per bulan.

Kemudian head of e commerce diprediksi akan mendapatkan gaji Rp 6 juta sampai Rp 14 juta per bulan. Angka itu naik dibandingkan tahun ini, Rp 6 juta sampai Rp 12 juta per bulan.

2. Sales and Marketing

Sektor sales and marketing diperkirakan menjadi lini usaha menjanjikan pada tahun 2020, dengan persentase 28 persen. Sektor ini dilirik karena memiliki keseimbangan antara kehidupan pribadi dan pekerjaan, pengembangan, serta budaya bekerja yang baik dan keuntungan yang kompetitif.

Skill yang dibutuhkan dari sektor ini adalah kemampuan e commerce, consumer insight, dan trade marketing.

“65 persen kandidat berharap kenaikan gaji pada sektor ini antara 7 persen sampai 15 persen,” sebut hasil penelitian Robert Walters Indonesia.

Tahun 2020, gaji sales and marketing director diproyeksikan mencapai Rp 15 juta sampai Rp 20 juta per bulan dari sebelumnya pada kisaran Rp 13 juta sampai Rp 17,6 juta per bulan.

Sementara chief marketing officer berpotensi meningkat pada kisaran Rp 15 juta sampai Rp 30 juta per bulan dari sekarang pada kisaran Rp 15 juta sampai Rp 29,35 juta per bulan.

3. Legal

Sektor legal berpotensi 27 persen mengalami perkembangan pada tahun 2020. Penggeraknya adalah pendapatan yang kompetitif, pekerjaan, kehidupan yang seimbang, dan kesempatan belajar yang cukup besar. Kebutuhan perusahaan akan menyasar kemampuan online atau startup, fintech, energi, dan infrastruktur.

“70 persen responden berharap mendapatkan kenaikan gaji 7 persen sampai 15 persen untuk sektor legal," sebut penelitian.

Jabatan legal director tahun depan diproyeksikan naik menjadi Rp 17,5 juta sampai Rp 24 juta per bulan dari rata-rata Rp 16 juta sampai Rp 22 juta per bulan.

Untuk jabatan vice president legal diprediksi naik menjadi Rp 16 juta sampai Rp 19 juta per bulan dari sebelumnya di kisaran Rp 15 juta sampai Rp 18 juta per bulan.

Kemudian junior mid associate tahun depan diproyeksikan naik pada kisaran Rp 3 juta sampai Rp 6 juta per bulan dari sebelumnya Rp 2,5 juta sampai Rp 5 juta per bulan.

Sementara gaji senior associate naik menjadi Rp 5 juta sampai Rp 10 juta per bulan dari sebelumnya Rp 4,5 juta sampai dengan 9 juta per bulan.

https://money.kompas.com/read/2019/11/22/133359526/3-sektor-ini-janjikan-gaji-besar-pada-2020-berapa-besarannya

Terkini Lainnya

Simak 8 Tips Menabung untuk Beli Rumah

Simak 8 Tips Menabung untuk Beli Rumah

Earn Smart
Melalui Transportasi Laut, Kemenhub Berupaya Wujudkan Konektivitas di Indonesia Timur

Melalui Transportasi Laut, Kemenhub Berupaya Wujudkan Konektivitas di Indonesia Timur

Whats New
Status 17 Bandara Internasional Dihapus, INACA Ungkap Sederet Manfaatnya untuk Penerbangan Nasional

Status 17 Bandara Internasional Dihapus, INACA Ungkap Sederet Manfaatnya untuk Penerbangan Nasional

Whats New
1 Lot Berapa Lembar Saham? Ini Perhitungan Mudahnya

1 Lot Berapa Lembar Saham? Ini Perhitungan Mudahnya

Spend Smart
Jumlah Bandara Internasional Dipangkas, InJourney Airports: Banyak yang Tidak Efisien

Jumlah Bandara Internasional Dipangkas, InJourney Airports: Banyak yang Tidak Efisien

Whats New
Usai Gempa Garut, Pertamina Pastikan SPBU hingga Pangkalan Elpiji di Jabar Aman

Usai Gempa Garut, Pertamina Pastikan SPBU hingga Pangkalan Elpiji di Jabar Aman

Whats New
Kemenkop-UKM Tegaskan Tidak Melarang Warung Madura Beroperasi 24 Jam

Kemenkop-UKM Tegaskan Tidak Melarang Warung Madura Beroperasi 24 Jam

Whats New
BTN Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Kualifikasinya

BTN Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Whats New
Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Whats New
Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Whats New
Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Whats New
Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Whats New
Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Whats New
Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke