Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Anak Usaha Kimia Farma Buka Lowongan untuk Lulusan D3 Kesehatan, Mau?

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kimia Farma Diagnostika, anak usaha PT Kimia Farma (Persero) Tbk (KAEF) membuka lowongan kerja untuk lulusan Diploma (D3) jurusan kesehatan.

Mengutip dari situs resminya, Jumat (17/7/2020), lowongan ini membuka posisi sebagai Marketing dan Ahli Teknologi Laboratorium Medis (ATLM).

Selain itu pula untuk daerah penempatannya, akan ditempatkan di Outlet Plered Purwakarta.

Untuk persyaratannya berbeda-beda. Misalnya saja untuk posisi Marketing harus memiliki pendidikan minimal Diploma (D3) jurusan kesehatan, memiliki SIM A/C, berpenampilan menarik, memiliki pengalaman di bidang marketing, maksimal usia 27 tahun dan dikhususkan untuk Laki-laki.

Sementara untuk posisi ATLM harus memiliki Surat Tanda Registrasi (STR), berpenampilan menarik, bisa mengendarai motor, belum menikah dan diperuntukkan khusus untuk Perempuan.

Bagi calon pelamar yang tertarik untuk mendaftar, bisa mengisi data dirinya melalui website https://bit.ly/rekrutmenkfdplered.

https://money.kompas.com/read/2020/07/17/061900026/anak-usaha-kimia-farma-buka-lowongan-untuk-lulusan-d3-kesehatan-mau-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke