Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Erick Thohir Ungkap Pantauan Awal Kondisi Relawan Uji Klinis Vaksin Covid-19

Berdasarkan pemantauan tahap awal, tak ditemukan adanya gejala yang membahayakan dari para relawan yang telah disuntikan vaksin tersebut.

“Nah dari pemantauan awal yang kemarin sudah disuntikan 11 Agustus, hasilnya sampai hari ini baik. Nah itu lah kenapa kemarin Profesor Kusnadi dari Unpad sampaikan ke media tidak ada gejala yang ditakuti,” ujar Erick di Komisi VI DPR RI, Kamis (27/8/2020).

Kendati begitu, lanjut Erick, uji klinis vaksin Covid-19 tahap III ini belum rampung. Perlu dilakukan pemantauan dalam beberapa bulan ke depan sebelum nantinya diproduksi.

Vaksin Covid-19 itu sendiri nantinya akan disuntikan ke tubuh 1.620 relawan yang telah terdaftar.

“Jadi cukup baik hasil uji klinis III. Walaupun ini belum selesai, karena biasanya uji klinis III ini memakan waktu 3-6 bulan. Tapi simpton pertamanya baik,” kata mantan Bos Inter Milan itu.

Lantaran tahap awal uji klinis vaksin buatan Sinovac itu berjalan baik, Erick pun optimis vaksin itu bisa digunakan di Indonesia. Rencananya, jika uji klinisnya lancar, maka akan segera diproduksi pada akhir 2020.

“Karena itu kita optimis kerja sama Bio Farma dan Sinovac ini dalam jangka menengah atau jangka panjang, ini jadi sesuatu yang baik untuk memastikan vaksin bisa terjadi secara cepat di Indonesia. Karena target kita di awal tahun depan sudah ada vaksin,” ucap dia.

https://money.kompas.com/read/2020/08/27/213000226/erick-thohir-ungkap-pantauan-awal-kondisi-relawan-uji-klinis-vaksin-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke