Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa Itu Indeks LQ45 dan KOMPAS100

Indeks saham BEI bukan hanya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) saja.

Ada indeks-indeks saham lainnya yang perlu kamu perhatikan sebelum mengambil keputusan berinvestasi di pasar.

Dua di antaranya adalah LQ45 dan KOMPAS100.

Apa itu LQ45?

LQ45 adalah indeks yang mengukur kinerja harga dari 45 saham yang memiliki likuiditas tinggi dan kapitalisasi pasar besar serta didukung oleh fundamental perusahaan yang baik.

Indeks LQ 45 menggunakan 45 emiten yang dipilih berdasarkan pertimbangan likuiditas dan kapitalisasi pasar, dengan kriteria-kriteria yang telah ditentukan.

Terdapat sejumlah faktor-faktor yang dipergunakan sebagai kriteria suatu emiten untuk dapat masuk dalam perhitungan indeks LQ 45.

Salah satu pertimbangannya adalah emiten setidaknya telah tercatat di BEI minimal 3 bulan.

Selain itu, aktivitas transaksi di pasar reguler yaitu nilai, volume dan frekuensi transaksi juga jadi pertimbangan untuk masuk sebagai penghuni LQ45.

Lebih lanjut, pertimbangan berikutnya yakni jumlah hari perdagangan di pasar reguler serta kapitalisasi pasar pada periode waktu tertentu.

Selain mempertimbangkan kriteria likuiditas dan kapitalisasi pasar, akan dilihat juga keadaan keuangan dan prospek pertumbuhan perusahaan tersebut.

Jadwal review berkala LQ45 untuk mayor review berlangsung pada Januari dan Juli. Sedangkan minor review dilakukan pada April dan Oktober.

Adapun tanggal berlakunya adalah hari perdagangan pertama setiap bulan setelah bulan tinjauan (Februari, Mei, Agustus, dan November).

Pengumuman LQ45 dilakukan selambat-lambatnya 5 hari bursa sebelum tanggal efektif.

Inilah daftar saham Indeks LQ45 terbaru (periode Februari-Juli 2021):

1. ACES - Ace Hardware Indonesia Tbk.
2. ADRO - Adaro Energy Tbk.
3. AKRA - AKR Corporindo Tbk.
4. ANTM - Aneka Tambang Tbk.
5. ASII - Astra International Tbk.
6. BBCA - Bank Central Asia Tbk.
7. BBNI - Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.
8. BBRI - Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk.
9. BBTN - Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk.
10.BMRI - Bank Mandiri (Persero) Tbk.
11. BSDE - Bumi Serpong Damai Tbk.
12. BTPS - Bank BTPN Syariah Tbk.
13. CPIN - Charoen Pokphand Indonesia Tbk.
14. CTRA - Ciputra Development Tbk.
15. ERAA - Erajaya Swasembada Tbk.
16. EXCL - XL Axiata Tbk.
17. GGRM - Gudang Garam Tbk.
18. HMSP - H.M. Sampoerna Tbk.
19. ICBP - Indofood CBP Sukses Makmur Tbk.
20. INCO - Vale Indonesia Tbk.
21. INDF - Indofood Sukses Makmur Tbk.
22. INKP - Indah Kiat Pulp & Paper Tbk.
23. INTP - Indocement Tunggal Prakarsa Tbk.
24. ITMG - Indo Tambangraya Megah Tbk.
25. JPFA - Japfa Comfeed Indonesia Tbk.
26. JSMR - Jasa Marga (Persero) Tbk.
27. KLBF - Kalbe Farma Tbk.
28. MDKA - Merdeka Copper Gold Tbk.
29. MEDC - Medco Energi Internasional Tbk. (Baru)
30. MIKA - Mitra Keluarga Karyasehat Tbk.
31. MNCN - Media Nusantara Citra Tbk.
32. PGAS - Perusahaan Gas Negara Tbk.
33. PTBA - Bukit Asam Tbk.
34. PTPP - PP (Persero) Tbk.
35. PWON - Pakuwon Jati Tbk.
36. SMGR - Semen Indonesia (Persero) Tbk.
37. SMRA - Summarecon Agung Tbk.
38. TBIG - Tower Bersama Infrastructure Tbk.
39. TKIM - Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk.
40. TLKM - Telkom Indonesia (Persero) Tbk.
41. TOWR - Sarana Menara Nusantara Tbk.
42. TPIA - Chandra Asri Petrochemical Tbk. (Baru)
43. UNTR - United Tractors Tbk.
44. UNVR - Unilever Indonesia Tbk.
45. WIKA - Wijaya Karya (Persero) Tbk.

Memahami Indeks Saham KOMPAS100

Kompas100 merupakan indeks yang mengukur kinerja harga dari 100 saham yang memiliki likuiditas yang baik dan kapitalisasi pasar yang besar.

Indeks KOMPAS100 diluncurkan dan dikelola berkerja sama dengan perusahaan media Kompas Gramedia Group, penerbit surat kabar harian Kompas.

Indeks ini meliputi 100 saham dengan proses penentuan di antaranya emiten telah tercatat di BEJ minimal 3 bulan.

Pertimbangan lain adalah saham perusahaan tersebut masuk dalam perhitungan IHSG.

Berdasarkan pertimbangan faktor fundamental perusahaan dan pola perdagangan di bursa, BEI dapat menetapkan untuk mengeluarkan saham tersebut dalam proses perhitungan indeks harga 100 saham.

Faktor selanjutnya adalah masuk dalam 150 saham dengan nilai transaksi dan frekuensi transaksi serta kapitalisasi pasar terbesar di Pasar Reguler, selama 12 bulan terakhir.

Dari sebanyak 150 saham tersebut, kemudian diperkecil jumlahnya menjadi 60 saham dengan mempertimbangkan nilai transaksi terbesar.

Adapun dari sebanyak 90 saham yang tersisa, kemudian dipilih sebanyak 40 saham dengan mempertimbangkan kinerja yakni hari transaksi dan frekuensi transaksi serta nilai kapitalisasi pasar di pasar reguler.

Prosesnya sebagai berikut:

  • Dari 90 sisanya, akan dipilih 75 saham berdasarkan hari transaksi di pasar reguler.
  • Dari 75 saham tersebut akan dipilih 60 saham berdasarkan frekuensi transaksi di pasar reguler.
  • Dari 60 saham tersebut akan dipilih 40 saham berdasarkan Kapitalisasi Pasar.
  • Daftar 100 saham diperoleh dengan menambahkan daftar saham dari hasil perhitungan butir (5) ditambah dengan daftar saham hasil perhitungan butir (6).

Daftar saham yang masuk dalam KOMPAS100 akan diperbaharui sekali dalam 6 bulan, atau tepatnya pada bulan Februari dan pada bulan Agustus.

Perhitungan Indeks KOMPAS100 dimulai pada hari dasar tanggal 2 Januari 2002 dengan nilai dasar 100.

Inilah daftar saham Indeks Kompas100 terbaru (periode Februari-Juli 2021):

1 AALI Astra Agro Lestari Tbk.
2 ACES Ace Hardware Indonesia Tbk.
3 ADRO Adaro Energy Tbk.
4 AKRA AKR Corporindo Tbk.
5 ANTM Aneka Tambang Tbk.
6 APIC Pacific Strategic Financial Tbk. Baru
7 APLN Agung Podomoro Land Tbk.
8 ASII Astra International Tbk.
9 ASSA Adi Sarana Armada Tbk.
10. BBCA Bank Central Asia Tbk.
11 BBNI Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.
12 BBRI Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk.
13 BBTN Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk.
14 BDMN Bank Danamon Indonesia Tbk.
15 BEST Bekasi Fajar Industrial Estate Tbk.
16 BFIN BFI Finance Indonesia Tbk. (Baru)
17 BJBR Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk.
18 BJTM Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk.
19 BMRI Bank Mandiri (Persero) Tbk.
20 BNGA Bank CIMB Niaga Tbk. (Baru)
21 BRIS Bank BRIsyariah Tbk.
22 BRPT Barito Pacific Tbk.
23 BSDE Bumi Serpong Damai Tbk.
24 BTPS Bank BTPN Syariah Tbk.
25 BULL Buana Lintas Lautan Tbk.
26 BUMI Bumi Resources Tbk. (Baru)
27 CLEO Sariguna Primatirta Tbk.
28 CPIN Charoen Pokphand Indonesia Tbk.
29 CTRA Ciputra Development Tbk.
30 DMAS Puradelta Lestari Tbk.
31 DOID Delta Dunia Makmur Tbk. (Baru)
32 ELSA Elnusa Tbk.
33 ERAA Erajaya Swasembada Tbk.
34 EXCL XL Axiata Tbk.
35 GGRM Gudang Garam Tbk.
36 HMSP H.M. Sampoerna Tbk.
37 HOKI Buyung Poetra Sembada Tbk.
38 ICBP Indofood CBP Sukses Makmur Tbk.
39 INCO Vale Indonesia Tbk.
40 INDF Indofood Sukses Makmur Tbk.
41 INDY Indika Energy Tbk.
42 INKP Indah Kiat Pulp & Paper Tbk.
43 INTP Indocement Tunggal Prakarsa Tbk.
44 IPTV MNC Vision Networks Tbk. (Baru)
45 ITMG Indo Tambangraya Megah Tbk.
46 JPFA Japfa Comfeed Indonesia Tbk.
47 JSMR Jasa Marga (Persero) Tbk.
48 KAEF Kimia Farma Tbk.
49 KLBF Kalbe Farma Tbk.
50 LINK Link Net Tbk.
51 LPKR Lippo Karawaci Tbk.
52 LPPF Matahari Department Store Tbk.
53 LSIP PP London Sumatra Indonesia Tbk.
54 MAIN Malindo Feedmill Tbk.
55 MAPI Mitra Adiperkasa Tbk.
56 MDKA Merdeka Copper Gold Tbk.
57 MEDC Medco Energi Internasional Tbk.
58 MIKA Mitra Keluarga Karyasehat Tbk.
59 MNCN Media Nusantara Citra Tbk.
60 MPMX Mitra Pinasthika Mustika Tbk. (Baru)
61 MTDL Metrodata Electronics Tbk.
62 MYOR Mayora Indah Tbk.
63 PGAS Perusahaan Gas Negara Tbk.
64 PNBN Bank Pan Indonesia Tbk.
65 PNLF Panin Financial Tbk.
66 POWR Cikarang Listrindo Tbk. (Baru)
67 PPRE PP Presisi Tbk. (Baru)
68 PSAB J Resources Asia Pasifik Tbk.
69 PTBA Bukit Asam Tbk.
70 PTPP PP (Persero) Tbk.
71 PWON Pakuwon Jati Tbk.
72 RAJA Rukun Raharja Tbk. (Baru)
73 RALS Ramayana Lestari Sentosa Tbk.
74 SCMA Surya Citra Media Tbk.
75 SIDO Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk.
76 SIMP Salim Ivomas Pratama Tbk.
77 SMBR Semen Baturaja (Persero) Tbk.
78 SMGR Semen Indonesia (Persero) Tbk.
79 SMRA Summarecon Agung Tbk.
80 SMSM Selamat Sempurna Tbk.
81 SOCI Soechi Lines Tbk. (Baru)
82 SRIL Sri Rejeki Isman Tbk.
83 SSIA Surya Semesta Internusa Tbk.
84 SSMS Sawit Sumbermas Sarana Tbk.
85 TBIG Tower Bersama Infrastructure Tbk.
86 TBLA Tunas Baru Lampung Tbk. (Baru)
87 TINS Timah Tbk.
88 TKIM Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk.
89 TLKM Telkom Indonesia (Persero) Tbk.
90 TOWR Sarana Menara Nusantara Tbk.
91 TPIA Chandra Asri Petrochemical Tbk.
92 UNTR United Tractors Tbk.
93 UNVR Unilever Indonesia Tbk.
94 WEGE Wijaya Karya Bangunan Gedung Tbk.
95 WIIM Wismilak Inti Makmur Tbk. (Baru)
96 WIKA Wijaya Karya (Persero) Tbk.
97 WOOD Integra Indocabinet Tbk.
98 WSBP Waskita Beton Precast Tbk.
99 WSKT Waskita Karya (Persero) Tbk.
100 WTON Wijaya Karya Beton Tbk

 

https://money.kompas.com/read/2021/02/22/161041726/apa-itu-indeks-lq45-dan-kompas100

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke