Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Untuk Keluar dari Resesi, Hong Kong Alokasikan Anggaran Rp 217 Triliun

NEW YORK, KOMPAS.com - Pemerintah Hong Kong bakal menganggarkan belanja sebesar 15,5 miliar dollar AS atau sekitar Rp 217 triliun (kurs Rp 14.000) pada tahun anggaran tahun ini.

Dilansir dari CNBC, Kamis (24/2/2020), anggaran belanja tersebut dialokasikan untuk mengungkit perekonomian agar terlepas dari resesi yang telah terjadi dalam dua tahun terakhir.

"Hong Kong telah mengalami kesengsaraan dalam dua tahun terakhir," jelas Menteri Keuangan Hong Kong Paul Chan dalam pidato anggarannya, Rabu (23/2/2021).

"Dengan pandemi yang masih terjadi, ekonomi kita belum akan keluar dari resesi," jelas dia.

Ekonomi Hong Kong telah mengalami tekanan dalam enam kuartal terakhir setelah sebelumnya bergelut dengan krisis yang bertubi.

Termasuk di dalamnya perang dagang pada tahun 2018, serta demosntrasi yang berlangsung selama berbulan-bulan sejak 2019, sekaligus pandemi di tahun 2020.

Dalam beberapa tahun terakhir, pemerintah telah meningkatkan belanja untuk membantu pelaku usaha serta rumah tangga.

Selain itu, defisit anggaran sempat menyentuh level tertinggi sepanjang sejarah pada Maret lalu di kisaran 33,2 miliar dollar AS.

Defisit anggaran Hong Kong pada tahun ini pun dipatok sebesar 13,1 miliar dollar AS.

Adapun anggaran belanja tahun 2021 yang dimulai pada bulan April ini termasuk di dalamnya anggaran untuk pengadaan vaksin Covid-19 sebesar 1,1 miliar dollar AS.

Selain itu juga naggaran untuk mendukung dunia usaha sebesar 1,2 miliar dollar AS dan dukungan untuk mengangkat pajak penghasilan untuk pribadi, serta bantuan berupa voucher belanja senilai 645 dollar AS.

Untuk diketahui, perekonomian Hong Kong mengalami kontraksi sebesar 6,1 persen di tahun 2020. Kontraksi tersebut jauh lebih dalam bila dibandingkan di tahun sebelumnya yang hanyha sebesar 1,2 persen

Chan pun menilai perekonomian Hong Kong diharapkan bisa kembali tumbuh positif tahun ini. Ia mengatakan, ekonomi Hong Kong diproyeksi bisa tumbuh di kisaran 3,5 persen hingga 5,5 persen tahun ini, selain itu rata-rata 3,3 persen di kisaran tahun 2022 hingga 2025.

https://money.kompas.com/read/2021/02/24/141249426/untuk-keluar-dari-resesi-hong-kong-alokasikan-anggaran-rp-217-triliun

Terkini Lainnya

Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya 'Serok'?

Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya "Serok"?

Earn Smart
Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Whats New
Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Peritel Khawatir Bunga Pinjaman Bank Naik

Suku Bunga Acuan BI Naik, Peritel Khawatir Bunga Pinjaman Bank Naik

Whats New
Laba Bank-bank Kuartal I 2024 Tumbuh Mini, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Laba Bank-bank Kuartal I 2024 Tumbuh Mini, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Whats New
Bank Sentral AS Sebut Kenaikan Suku Bunga Tak Dalam Waktu Dekat

Bank Sentral AS Sebut Kenaikan Suku Bunga Tak Dalam Waktu Dekat

Whats New
Panduan Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BRI Bermodal BRImo

Panduan Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BRI Bermodal BRImo

Spend Smart
PMI Manufaktur April 2024 Turun Jadi 52,9 Poin, Menperin: Ada Libur 10 Hari...

PMI Manufaktur April 2024 Turun Jadi 52,9 Poin, Menperin: Ada Libur 10 Hari...

Whats New
Siapa Hendry Lie, Pendiri Sriwijaya Air yang Jadi Tersangka Korupsi Timah Rp 271 Triliun?

Siapa Hendry Lie, Pendiri Sriwijaya Air yang Jadi Tersangka Korupsi Timah Rp 271 Triliun?

Whats New
Inflasi Lebaran 2024 Terendah dalam 3 Tahun, Ini Penyebabnya

Inflasi Lebaran 2024 Terendah dalam 3 Tahun, Ini Penyebabnya

Whats New
Transformasi Digital, BRI Raih Dua 'Award' dalam BSEM MRI 2024

Transformasi Digital, BRI Raih Dua "Award" dalam BSEM MRI 2024

Whats New
Emiten Buah Segar BUAH Targetkan Pendapatan Rp 2 Triliun Tahun Ini

Emiten Buah Segar BUAH Targetkan Pendapatan Rp 2 Triliun Tahun Ini

Whats New
SYL Gunakan Anggaran Kementan untuk Pribadi, Stafsus Sri Mulyani: Tanggung Jawab Masing-masing Kementerian

SYL Gunakan Anggaran Kementan untuk Pribadi, Stafsus Sri Mulyani: Tanggung Jawab Masing-masing Kementerian

Whats New
Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Whats New
Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke