Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Salah Pesan Barang? Ini Cara Membatalkan Pesanan di Shopee

KOMPAS.com - Berbelanja di e-commerce Shopee tidak selalu berjalan mulus, ada kalanya produk yang sudah dipesan perlu dibatalkan. Bagaimana cara membatalkan pesanan di Shopee?

Belanja online memang sangat memudahkan, hanya bermodalkan ponsel dan jaringan internet bisa memilih barang sesuai yang diinginkan. Pembeli juga bebas membandingkan harga dari satu toko ke toko lain.

Namun, setelah melakukan checkout produk ternyata alamat yang ditulis salah atau ada barang yang lupa dimasukkan, maka beberapa e-commerce seperti Shopee menyediakan fitur pembatalan pesanan.

Pembeli dapat mengajukan pembatalan setelah pembayaran terverifikasi dengan alasan seperti berikut:

  • Penjual tidak menjawab chat.
  • Permintaan Penjual.
  • Pembeli ingin mengubah rincian dan membuat pesanan baru.
  • Produk memiliki ulasan buruk.
  • Penjual membutuhkan waktu lama untuk mengirimkan pesanan.
  • Penjual mencurigakan.
  • Lainnya (pembeli berubah pikiran, menemukan produk dengan harga yang lebih rendah, dan sebagainya).

Lantas, apakah dengan pembatalan pesanan sudah pasti produk bisa dibatalkan? Bagaimana cara membatalkan pesanan di Shopee yang benar? Simak penjelasan di bawah ini untuk mengetahui jawabannya.

Bagaimana cara membatalkan pesanan di Shopee?

Pembeli hanya dapat mengajukan satu kali pembatalan pesanan untuk setiap pesanan. Jika permintaan pembatalan pesanan ditolak oleh penjual, maka pembeli tidak akan dapat mengajukan permintaan lain untuk pesanan yang sama.

Menurut situs resmi Shopee, terdapat cara cara membatalkan pesanan di Shopee yang mudah dan praktis, yaitu:

  • Buka aplikasi Shopee.
  • Klik menu Notifikasi, pilih produk yang akan dibatalkan.
  • Pilih Batalkan Pesanan.
  • Pilih alasan pembatalan lalu klik Konfirmasi.
  • Tunggu hingga pembatalan pesanan diterima oleh penjual.

Pembatalan pesanan memiliki ketentuan yang berbeda sesuai jenis pesanan. Berdasarkan situs Shopee, terdapat tiga jenis cara batalkan pesanan di Shopee yang dapat diajukan pembeli.

Berikut cara membatalkan pesanan di Shopee:

1. Pembatalan instan

Jenis pembatalan ini jika pembeli membatalkan pesanan sebelum penjual mengatur pengiriman atau memasukkan nomor resi. Pembatalan instan dapat dilakukan oleh pembeli dalam waktu 1 jam setelah pembayaran terverifikasi.

Misalnya, pembeli membuat pesanan pukul 10:10, lalu membatalkannya pada pukul 11:00 dan penjual belum mengatur pengiriman.

Atau bisa juga, saat pembeli membuat pesanan pukul 10:00 dan mau membatalkan pukul 13:00 tapi penjual belum mengatur pengiriman.

Pembeli dapat mengikuti cara membatalkan pesanan di Shopee dan tidak perlu menunggu respons penjual. Sebab, sistem yang akan otomatis menerima pembatalan.

2. Pembatalan non-instan

Jenis pembatalan ini mengharuskan pembeli menunggu respons penjual terlebih dahulu. Penjual juga berhak menolak pengajuan pembatalan jika barang sudah terlanjur dikirim.

Pada pembatalan non-instan ini, pembeli membatalkan pesanan setelah penjual mengatur pengiriman atau memasukkan nomor resi, selama paket belum diterima oleh jasa kirim.

Misalnya, pembeli membuat pesanan pukul 10:00 dan membatalkan pukul 10:50 tapi statusnya penjual telah mengatur pengiriman.

Pembeli bisa melakukan cara membatalkan pesanan di Shopee di atas dan harus menunggu respons penjual. Namun, jika 1x24 jam penjual tidak merespons, maka pembatalan akan secara otomatis dilakukan.

3. Pembatalan otomatis

Pesanan akan otomatis dibatalkan apabila penjual tidak mengatur pengiriman atau memasukkan nomor resi hingga masa pengemasan berakhir.

Cara batalkan pesanan di Shopee secara otomatis ini juga berlaku jika penjual tidak membuka aplikasi Shopee hingga satu minggu lamanya terhitung dari pembeli membayar pesanan.

Selain itu, jika penjual tidak menyerahkan paket ke kurir saat pick up pesanan hingga lewat dua hari sejak masa pengemasan berakhir, maka pembatalan otomatis akan diberlakukan.

Misalnya, pembeli membuat pesanan tapi tidak kunjung diproses penjual hingga masa pengemasan berakhir. Maka di hari berikutnya pesanan akan dibatalkan otomatis, meskipun pembeli tidak melakukan cara membatalkan pesanan di Shopee.

Demikian penjelasan dari pertanyaan bagaimana cara membatalkan pesanan di Shopee. Jika penjual tidak segera merespons pengajuan pembatalan, pembeli bisa memperingatkan penjual via chat.

https://money.kompas.com/read/2022/01/20/170200326/salah-pesan-barang-ini-cara-membatalkan-pesanan-di-shopee

Terkini Lainnya

[POPULER MONEY] Sri Mulyani 'Ramal' Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

[POPULER MONEY] Sri Mulyani "Ramal" Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

Whats New
Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Spend Smart
Perlunya Mitigasi Saat Rupiah 'Undervalued'

Perlunya Mitigasi Saat Rupiah "Undervalued"

Whats New
Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Whats New
Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Whats New
Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Whats New
Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Work Smart
Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Spend Smart
Suku Bunga Acuan Naik, Apa Dampaknya ke Industri Multifinance?

Suku Bunga Acuan Naik, Apa Dampaknya ke Industri Multifinance?

Whats New
Aturan Impor Produk Elektronik Dinilai Bisa Perkuat Industri Dalam Negeri

Aturan Impor Produk Elektronik Dinilai Bisa Perkuat Industri Dalam Negeri

Whats New
Cara Beli Pulsa melalui myBCA

Cara Beli Pulsa melalui myBCA

Spend Smart
Lima Emiten yang Akan Bayar Dividen Pekan Depan

Lima Emiten yang Akan Bayar Dividen Pekan Depan

Whats New
Pemerintah Dinilai Perlu Buat Formula Baru Kenaikan Tarif Cukai Rokok

Pemerintah Dinilai Perlu Buat Formula Baru Kenaikan Tarif Cukai Rokok

Whats New
5 Cara Beli Emas di Pegadaian, Bisa Tunai dan Nyicil

5 Cara Beli Emas di Pegadaian, Bisa Tunai dan Nyicil

Spend Smart
Masuki Usia ke-20, Sido Muncul Beberkan Rahasia Sukses Kuku Bima

Masuki Usia ke-20, Sido Muncul Beberkan Rahasia Sukses Kuku Bima

BrandzView
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke