Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER MONEY] Lo Kheng Hong "Ngeri" Saham Bank Digital | Cerita Siti Laelatun Senang Jadi Mitra Shopee

Harga sejumlah saham bank digital dinilai sudah terlalu mahal, dengan nilai price to book value (PBV) yang telah mencapai double digit.

Investor kawakan Lo Kheng Hong turut menyoroti fenomena tersebut. Menurut dia, harga sejumlah bank digital saat ini sudah tidak masuk akal.

"Sekarang banyak sekali bank-bank digital, harga yang saya lihat valuasinya sampai price to book 50 kali. Padahal asetnya di bawah Rp 10 triliun," kata dia, dalam diskusi virtual yang digelar BCA, dikutip Rabu (9/2/2022).

"Itu bagi saya sangat mengerikan. Saya pasti enggak berani sentuh seperti itu," ujarnya.

Pria yang dijuluki Warren Buffett Indonesia ini mengakui, dirinya enggan berinvestasi pada sektor digital. Bahkan, bank digital tidak menjadi sektor yang dipilih oleh Lo Kheng dalam portofolionya.

Baca selengkapnya klik di sini. 

2. Cerita Siti Laelatun yang Berhasil Tambah Penghasilan di Usia Senja berkat Jadi Mitra Shopee

Hidup di ibu kota tidaklah mudah, namun Siti mensyukuri penghasilan yang mereka dapatkan untuk dapat memenuhi kebutuhan harian mereka. Namun, sejak adanya pandemi, jumlah pesanan yang mereka terima menjadi sepi dan berimbas pada penghasilan yang mereka dapatkan.

Di titik tersebut lah Siti mulai mencari peluang usaha baru yang tentunya cocok dijalankan sebagai Ibu Rumah Tangga, dan di awal tahun 2020 Siti menemukan layanan Mitra Shopee.

“Sebagai Ibu Rumah Tangga, kita harus cekatan dalam mengatur keuangan keluarga. Melihat banyaknya kebutuhan yang harus dipenuhi, saya memutuskan untuk membantu suami mencari penghasilan tambahan," ujar Siti dalam siaran persnya dikutip Kamis (10/2/2022).

Siti menuturkan, bergabung menjadi Mitra Shopee adalah keputusan yang tepat, selain layanannya yang sangat mudah digunakan oleh ibu-ibu dengan hanya bermodalkan smartphone, harganya juga terbilang paling murah dan ada keuntungan lebih yang bisa Siti dapatkan.

"Selain itu ada banyak produk digital dan layanan yang bisa saya tawarkan ke pelanggan,” ucap Siti.

Baca kisah selengkapnya, klik di sini. 

3. Harga Minyak Goreng Masih Mahal, Simak Harga Pangan Hari Ini

Harga minyak goreng curah yang masih bertengger di atas Rp 18.000 per liternya. Padahal pemerintah sudah menetapkan harga eceran tertinggi untuk minyak goreng curah sebesar Rp 11.500 per liter per 1 Februari 2022.

Sementara salah satu komoditas yang harganya naik seperti dilansir laman https://infopangan.jakarta.go.id adalah cabai merah keriting.

Harga cabai merah keriting hari ini dibanderol Rp 38.581 per kilogram atau naik Rp 517 jika dibandingkan kemarin.

Selain itu, harga cabai merah besar juga mengalami kenaikan pada hari ini. Harga komoditas tersebut tercatat naik Rp 708 menjadi di angka Rp 39.219 per kilogram.

Baca selengkapnya, klik di sini. 


4. YLKI Desak BPOM Transparan Soal Temuan Bahaya Migrasi BPA pada Galon Air dan AMDK

Senada dengan YLKI, Peneliti lembaga riset produk konsumen berbasis Jakarta FMCG Insights Achmad Haris Januariansyah menilai, mempublikasikan dokumen kajian ilmiah uji 'postmarket' migrasi dan paparan BPA pada produk air galon sebagai wujud tanggung jawab BPOM ke publik sekaligus menghormati hak informasi masyarakat.

Menurutnya, kejelasan soal detail pernyataan pejabat BPOM, berikut dokumen kajian ilmiah post-market migrasi BPA, perlu untuk memberi kejelasan utamanya kepada penduduk Indonesia yang rutin mengkonsumsi air minum isi ulang.

"Masyarakat tentu ingin tahu bagaimana mereka harus menyikapi keamanan produk air galon yang rutin mereka konsumsi," ujar Achmad.

Achmad juga menilai inisiatif pelabelan terkait dengan risiko BPA pada air galon sudah tidak mungkin lagi untuk dinegosiasikan karena jaminan kesehatan masyarakat Indonesia harus didahulukan di atas kepentingan apapun.

Selengkapnya klik di sini. 

5. Luhut Sindir Bupati: Kita Berharap Mereka Benar-benar Berkarya, Tak Sekadar Cari Makan

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menginginkan para bupati tidak hanya sekadar mencari nafkah ketika menjabat. Namun, juga diutamakan bisa berkarya untuk kemajuan daerahnya.

Hal ini dikaitkan keluhan dari DPP PHRI wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) yang menerima Surat Keputusan (SK) dari Bupati Manggarai Barat mengenai adanya pelanggaran dari 11 hotel yang dinyatakan telah melanggar garis batas sempadan pantai.

"Kalau dulu ada bupati yang memberikan izin tidak sesuai aturan, ya enggak boleh juga. Sebab Anda masih muda. Kalau sudah belajar melanggar-melanggar aturan itu yang membuat negeri ini enggak bagus," kata Luhut secara daring dalam Rakernas PHRI, Rabu (9/2/2022).

"Ke depan itu kita berharap menjadi bupati itu orang-orang yang betul berkarya bukan hanya untuk cari makan lagi," lanjut Luhut.

Selengkapnya klik di sini. 

https://money.kompas.com/read/2022/02/11/055906926/populer-money-lo-kheng-hong-ngeri-saham-bank-digital-cerita-siti-laelatun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke