Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BCA Targetkan Jumlah Nasabah Tembus 30 Juta pada 2023

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Central Asia Tbk atau BCA optimis, jumlah nasabah perusahaan terus bertambah ke depannya. Ini seiring dengan semakin tingginya pemanfaatan layanan mobile banking dalam pembukaan rekening BCA.

Direktur Keuangan BCA Vera Eve Liem mengatakan, pada tahun 2023 jumlah nasabah BCA dapat mencapai 30 juta nasabah. Adapun sampai dengan Juni kemarin, bank swasta terbesar itu sudah memiliki 24 juta nasabah.

"Kalau kita mencapai 30 juta tahun depan, berarti dalam 5 tahun kita double the size," kata dia, dalam gelaran Public Expose Live 2022, Rabu (14/9/2022).

Untuk merealisasikan target tersebut, BCA akan memaksimalkan layanan pembukaan rekening melalui layanan mobile banking. Vera menyebutkan, pembukaan rekening secara online terus meningkat semenjak pandemi Covid-19 merebak.

"Pembukaan rekening online terus berlanjut, hari ini 70 persen nasabah membuka rekening lewat online," ujarnya.

Jumlah nasabah bank dengan kode saham BBCA itu mengalami pertumbuhan yang signifikan selama pandemi Covid-19. Tercatat jumlah nasabah BCA dalam kurun waktu 2 tahun terakhir meningkat sebesar 37 persen.

Dengan terus bertambahnya jumlah nasabah BCA, maka porsi dana murah yang terdiri dari tabungan dan giro (CASA) BCA terus meningkat. Bahkan, selama dua tahun terakhir jumlah CASA BCA meningkat 2,5 kali lipat.

"Dengan pertumbuhan transaksi digital ini, tentu kami akan kembangkan layanan digital terkini melalui berbagai platform," ucap Vera.

https://money.kompas.com/read/2022/09/14/151000426/bca-targetkan-jumlah-nasabah-tembus-30-juta-pada-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke