Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Imbal Hasil Obligasi AS Sentuh Level Tertinggi, Reli Wall Street Berakhir

Mengacu kepada data RTI, indeks Dow Jones terkoreksi 0,33 persen ke 30.423,81, Nasdaq turun 0,85 persen ke 10.680,51, dan S&P 500 turun 0,67 persen ke 3.695,16. Koreksi ini mengakhiri tren penguatan selama dua hari terakhir.

Musim rilis kinerja emiten sebenarnya dimulai dengan baik, namun imbal hasil obligasi AS dengan tenor tetap meningkat ke 4,14 persen, level tertinggi sejak 23 Juli 2008. Ini mengindikasikan bahwa kekhawatiran pasar terhadap resesi masih ada.

"Jika Anda membuat segalanya dengan sederhana dan mengatakan Treasury 10 tahun adalah tingkat bebas risiko yang pada dasarnya sebagian besar kelas aset lain di dunia diberi harga, itu akan menyebabkan pasar yang berfluktuatif di berbagai aspek," tutur Co-CIO Truist Advisory Services Keith Lenner, dikutip dari CNBC, Kamis (20/10/2022).

Dampak dari tingkat suku bunga yang tinggi telah terlihat dari turunnya pasar properti. Biro Sensus AS menunjukkan, pasar properti turun lebih dalam dari yang diperkirakan pada September lalu.

Tingkat suku bunga acuan yang tinggi juga membuat saham teknologi menjadi lebih spekulatif. Dua raksasa teknologi China, JD.com dan Baidu masuk dalam top losers Nasdaq, dengan koreksi masing-masing sebesar 7 persen dan 8,8 persen.

https://money.kompas.com/read/2022/10/20/070745726/imbal-hasil-obligasi-as-sentuh-level-tertinggi-reli-wall-street-berakhir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke