Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Simak Cara Buka Rekening BNI Online dan di Kantor Cabang

JAKARTA, KOMPAS.com – Bank Negara Indonesia (BNI) memberikan kemudahan bagi calon nasabah yang ingin membuka rekening baru. Saat ini, cara buka rekening BNI sudah bisa dilakukan secara online. 

Adanya cara buka rekening BNI online tentu memberikan keuntungan bagi nasabah. Keuntungan tersebut di antaranya, nasabah tidak perlu datang ke kantor cabang BNI terdekat untuk proses buka rekening. 

Selain itu, buka rekening BNI online juga bisa dilakukan tanpa harus video call dengan petugas bank. Setelah rekening baru aktif, nasabah bisa langsung transaksi setelah aktivasi BNI Mobile Banking dan berkesempatan mendapatkan poin serta reward.

Meski demikian, nasabah tetap bisa membuka rekening BNI secara offline. Cara buka rekening BNI online menjadi alternatif lain bagi nasabah yang tidak bisa datang ke kantor cabang. 

Lalu bagaimana cara buka rekening BNI online dan apa saja dokumen persyaratan yang perlu disiapkan nasabah?

Syarat buka rekening BNI online

Sebelum mengikuti proses buka rekening BNI online, calon nasabah harus menyiapkan beberapa dokumen persyaratan berikut:

Cara buka rekening BNI online

Berikut langkah-langkah cara buka rekening BNI online sebagaimana dikutip dari laman bni.co.id:

  • Unduh aplikasi BNI Mobile Banking di Google Play Store atau App Store.
  • Kemudian, buka aplikasi BNI Mobile Banking di smartphone
  • Lanjutkan dengan klik "Buka Rekening BNI".
  • Pilih jenis tabungan sesuai kebutuhan.
  • Klik Daftar.
  • Masukkan data KTP dan NPWP.
  • Masukkan foto tanda tangan di kertas putih.
  • Ambil foto selfie.
  • Calon nasabah akan mendapatkan nomor rekening dan nomor kartu debit virtual.
  • Proses buka rekening BNI online selesai.

Nasabah bisa langsung melakukan setoran awal sesuai jenis tabungan yang dipilih agar rekening BNI tidak tertutup oleh sistem.

Perlu diingat, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan calon nasabah saat buka rekening BNI online. Misalnya, memastikan kondisi jaringan internet dalam keadaan stabil (4G) atau menggunakan jaringan wifi.

Calon nasabah juga harus memastikan ketersediaan pulsa SMS untuk proses OTP.

Selanjutnya, apabila tabungan BNI sudah terbuka, nasabah segera melakukan setoran awal sesuai yang dipersyaratkan untuk menghindari tertutupnya rekening secara otomatis oleh sistem. Agar bisa langsung melakukan transaksi, segera lakukan aktivasi BNI Mobile Banking.

Pembukaan rekening dengan cara ini hanya dapat dilakukan satu kali untuk setiap NIK. Selanjutnya, apabila akan menambah rekening tabungan lagi, maka dapat dilakukan melalui BNI Mobile Banking.

Proses pembukaan rekening disarankan menggunakan browser Google Chrome untuk smartphone Android atau Safari untuk smartphone Apple.

Adapun jenis smartphone yang bisa digunakan untuk buka rekening BNI online adalah smartphone dengan sistem operasi ndroid/IOS/Iphone dan memiliki kamera depan.

Cara buka rekening BNI di kantor cabang

Calon nasabah juga dapat mendatangi kantor cabang BNI terdekat dengan membawa syarat buka rekening BNI. Adapun dokumen persyaratan buka rekening BNI offline antara lain e-KTP, NPWP (jika ada), dana untuk setoran awal dan pembuatan kartu debit, dan mengisi formulir aplikasi pembukaan rekening.

Berikut tahapan-tahapan atau cara buka rekening BNI di kantor cabang: 

Demikian informasi seputar cara buka rekening BNI online dan offline. Sebelum buka rekening BNI, pastikan nasabah sudah menyiapkan semua persyaratan yang dibutuhkan. 

https://money.kompas.com/read/2022/11/27/133736826/simak-cara-buka-rekening-bni-online-dan-di-kantor-cabang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke