Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BI Yakin Nilai Tukar Rupiah Akan Menguat pada 2023

Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan, penguatan tersebut didorong oleh aliran masuk modal asing ke pasar keuangan domestik sejalan dengan persepsi positif investor terhadap prospek ekonomi domestik yang tetap baik.

Ditambah dengan stabilitas yang terjaga, imbal hasil aset keuangan domestik yang tetap menarik, dan ketidakpastian pasar keuangan global yang sedikit mereda.

"Nilai tukar rupiah ke depan akan menguat sejalan dengan prospek ekonomi yang membaik dan akan menurunkan inflasi lebih lanjut," ujarnya saat konferensi pers, Kamis (19/1/2023).

Dia mengungkapkan, penguatan mata uang Garuda ini relatif lebih baik dibandingkan dengan apresiasi mata uang sejumlah negara berkembang lainnya.

Misalnya seperti mata uang Peso Filipina menguat sebesar 2,08 persen secara year to date (ytd), Ringgit Malaysia sebesar 2,04 persen ytd, dan Rupee India sebesar 1,83 persen ytd.

Menurutnya, penguatan rupiah ini penting karena merupakan salah satu bagian untuk mengendalikan inflasi, terutama inflasi karena barang impor (imported inflation).

"Nilai tukar Rupiah menguat sehingga mendukung stabilitas perekonomian," kata Perry.

Kebijakan memperkuat rupiah

Oleh karenanya, BI memperkuat stabilisasi nilai tukar rupiah melalui intervensi di pasar valas dengan transaksi spot, Domestic Non Deliverable Forward (DNDF), serta pembelian atau penjualan Surat Berharga Negara (SBN) di pasar sekunder.

Kemudian, BI juga melanjutkan penjualan atau pembelian SBN di pasar sekunder untuk memperkuat transmisi kenaikan suku bunga acuan dalam meningkatkan daya tarik imbal hasil SBN bagi masuknya investor portofolio asing guna memperkuat stabilisasi nilai tukar rupiah.

"Kebijakan stabilisasi nilai tukar rupiah untuk mengendalikan imported inflation diperkuat dengan operasi moneter valas, termasuk implementasi instrumen berupa term deposit valas dari Devisa Hasil Ekspor (DHE) sesuai mekanisme pasar," tuturnya.

https://money.kompas.com/read/2023/01/20/050000126/bi-yakin-nilai-tukar-rupiah-akan-menguat-pada-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke