Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Beban Operasional Naik, Bank Aladin Masih Rugi di Kuartal II-2023

Berdasarkan dokumen keuangan perusahaan, emiten dengan kode saham BANK itu membukukan rugi bersih sebesar Rp 96,25 miliar hingga kuartal II-2023. Kerugian ini meningkat dari periode yang sama pada tahun lalu sebesar Rp 80,78 miliar.

Kenaikkan kerugian itu terjadi meskipun pendapatan perusahaan melesat. Tercatat pendapatan pengelolaan dana bank sebagai mudharib perusahaan meroket 504,7 persen secara tahunan menjadi Rp 140,92 miliar.

Kerugian perusahaan dibukukan seiring dengan beban operasional yang masih meningkat, namun tidak sepesat pendapatan. Total beban operasional tercatat sebesar Rp 204,84 miliar, dari Rp 105,29 miliar pada Juni 2022.

Presiden Direktur Bank Aladin Syariah Dyota Marsudi mengatakan, kenaikan itu berasal dari produk pembiayaan invoice financing, pembiayaan modal kerja dan pembiayaan investasi untuk nasabah UMKM & korporasi, serta pembiayaan multiguna untuk nasabah ritel.

"Pembiayaan tersebut berasal dari kolaborasi ekosistem Bank dengan Alfamart sehingga kualitas pembiayaan Bank terjaga sangat baik dengan rasio NPF di level 0,00 persen," kata dia, dalam keterangannya, Jumat (28/7/2023).

Dyota menilai, jumlah nasabah yang meningkat merupakan hasil dari berbagai pengembangan layanan yang dilakukan perusahaan. Pada tahun ini, Bank Aladin telah meluncurkan QRIS dan Corporate Internet Banking untuk memperluas layanan perbankan ke segmen ritel dan segmen korporasi.

Selain itu, perusahaan memperkuat kemitraannya dengan ekosistem Alfamart dengan melanjutkan peluncuran fitur Tarik Setor Tunai di gerai Alfamidi.

Kerja sama ini dilakukan untuk mempermudah serta mendekatkan masyarakat, khususnya segmen underbanked, dengan transaksi perbankan untuk kebutuhan sehari-hari.

“Kami terus melakukan berbagai langkah yang inovatif melalui terobosan-terobosan dalam menyediakan produk dan layanan digital yang relevan dan beretika dengan mengedepankan prinsip-prinsip syariah," ucap Dyota.

https://money.kompas.com/read/2023/07/28/205221526/beban-operasional-naik-bank-aladin-masih-rugi-di-kuartal-ii-2023

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke