Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sri Mulyani Mengaku Deg-degan Coba LRT Jabodebek

Ketika menjajal LRT Jabodebek, bendahara negara mengaku senang, namun deg-degan. Pasalnya, dalam perjalanan moda transportasi kereta lainnya terdapat masinis yang mengoperasikannya.

"Saya tentu excited ya sambil deg-degan karena kita terbiasa di dalam pengalaman saya pribadi kalau naik kereta api selalu ada masinisnya," kata dia dikutip dari YouTube Sekretariat Kabinet, Senin.

Meskipun demikian, Sri Mulyani bilang, LRT Jabodebek sudah dilengkapi dengan teknologi yang memungkinkan rangkaian kereta beroperasi tanpa masinis dengan tetap mengedepankan aspek keselamatan. Ia pun mempercayai penerapan teknologi tersebut.

"Jadi ini juga merupakan salah satu pelajaran bagi masyarakat ya, bahwa teknologi bisa memecahkan persoalan masyarakat dan kita bisa memanfaatkannya dengan maksimal," tuturnya.

Lebih lanjut wanita yang akrab disapa Ani itu berharap, kehadiran LRT Jabodebek dapat memfasilitasi kebutuhan mobilitas masyarakat di wilayah aglomerasi Jabodebek yang sangat tinggi. Masyarakat diharapkan dapat beralih dari kendaraan pribadi menuju moda transportasi umum, sehingga dapat memperbaiki kualitas udara yang belakangan jadi sorotan.

Sebagai informasi, Presiden Jokowi memulai rangkaian acara peresmian LRT dengan melakukan perjalanan menggunakan LRT Jabodebek dari Stasiun Harjamukti ke Stasiun Cawang pada Senin (28/8/2023) di Stasiun Cawang, Jakarta Timur, pukul 08.25 WIB.

Presiden Jokowi mengatakan, dengan beroperasinya LRT Jabodebek diharapkan dapat mendorong peralihan penggunaan transportasi pribadi menjadi transportasi umum sehingga kemacetan di DKI Jakarta dapat berkurang.

"Hari ini alhamdulillah LRT juga sudah siap dioperasikan baik dari Harjamukti Cibubur dan dari Bekasi ke Jakarta sepanjang 41,2 km dan menghabiskan anggaran Rp 32,6 triliun. Kita harapkan masyarakat berbondong-bondong beralih ke LRT baik dari Cibubur ke sekitarnya dan Bekasi sekitarnya," ujarnya saat meresmikan LRT Jabodebek di Stasiun Dukuh Atas, Jakarta, Senin (28/8/2023).

Jokowi bilang, DKI Jakarta selama ini menjadi satu dari 10 kota termacet di dunia. Pasalnya, setiap harinya sebanyak 996.000 kendaraan masuk ke Jakarta sehingga menimbulkan kemacetan dan polusi udara.

"Oleh sebab itu macet, polusi, juga slelalu ada di Jakarta. Oleh sebab itu mengapa di bangun MRT, LRT, KRL, Transjakarta, BRT, KA Bandara agar masyarakat kita semua beralih dari transportasi pribadi ke transportasi massal," ucapnya.

https://money.kompas.com/read/2023/08/28/110500526/sri-mulyani-mengaku-deg-degan-coba-lrt-jabodebek

Terkini Lainnya

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Earn Smart
Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Spend Smart
Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Whats New
Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Whats New
Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Whats New
Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-'grounded' Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-"grounded" Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Whats New
ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

Whats New
Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Whats New
Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Whats New
ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

Whats New
Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Whats New
Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Whats New
Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Whats New
BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke