Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Unilever Bakal Ubah Model Operasional Bisnis pada 2024, Seperti Apa?

Presiden Direktur PT Unilever Indonesia Tbk Ira Noviarti mengatakan, UNVR akan menjadi lima unit bisnis. Hal ini agar kedepannya semakin fokus pada pertumbuhan jangka panjang.

Kelima unit bisnis tersebut yaitu Beauty and Wellbeing, Personal Care, Home Care, Nutrition, dan Ice Cream.

Ira mengatakan, dengan mengeksekusi lima prioritas strategis, Unilever Indonesia secara efektif mengatasi berbagai tantangan dan menjaga posisi kepemimpinan di pasar.

“Saya memulai posisi ini saat kita baru mulai menghadapi pukulan pandemi di tahun 2020, dan telah banyak yang kami lalui hingga hari ini,” kata Ira secara virtual, Rabu (25/10/2023).

“Kami menavigasi begitu banyak perubahan dan tantangan, membawa bisnis Perseroan ke posisi yang lebih kuat. Saya bersyukur atas akhir yang baik dari peran ini, dan bersemangat untuk berkontribusi lebih lanjut bagi kesuksesan Unilever dalam peran saya berikutnya,” ujar Ira.

Strategi Unilever di Sisa 2023

Ira mengatakan, perseroan tetap berkomitmen penuh untuk menjalankan lima prioritas strategis untuk pertumbuhan jangka panjang.

Di antaranya dengan memperkuat dan membuka potensi penuh dari merek-merek inti melalui inovasi yang berdampak dengan menawarkan manfaat yang unggul.

Perusahaan juga melakukan perpaduan komunikasi yang lebih menarik, dan program pengembangan pasar untuk meraih pengguna baru dan meningkatkan konsumsi.

“Kita akan tetap konsisten dengan lima strategi kita. Ekspansi kita akan konsisten mengeluarkan inovasi kedepan. Kita juga mengukuhkan posisi di segmen premium terutama untuk personal care, beauty and wellbeing dan ice cream ini yang akan kita fokuskan dan ekspand,” ungkap dia.

Sebagai informasi, UNVR mencatatkan penjualan bersih sebesar Rp 10,2 triliun, dengan pertumbuhan penjualan domestik sebesar 3,3 persen dan volume domestik tumbuh sebesar 4,3 persen dibandingkan kuartal yang sama tahun lalu.

Margin kotor pada kuartal ini meningkat 483 bps dibandingkan kuartal III-2022. Sementara itu, laba bersih tumbuh 21 persen year on year menjadi Rp 1,4 triliun pada kuartal III-2023.

https://money.kompas.com/read/2023/10/26/131000126/unilever-bakal-ubah-model-operasional-bisnis-pada-2024-seperti-apa-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke