Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kemenhub Pastikan Tidak Pernah Mengizinkan Kapal Dagang Israel Berlabuh di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) buka suara terkait surat terbuka yang dilayangkan akun Instagram @greschinov yang meminta Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melarang kapal-kapal dagang Israel berlabuh di Indonesia.

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengatakan, pihaknya telah menindaklanjuti surat terbuka ini dengan melakukan pengecekan atas informasi yang disampaikan dalam surat tersebut.

Setelah dilakukan pengecekan, Kemenhub memastikan tidak pernah memberikan izin kapal-kapal dagang berbendera Israel untuk berlabuh di pelabuhan Indonesia.

"Sejak terjadinya konflik Israel Palestina yang memanas beberapa waktu lalu, tidak ada kapal dagang berbendera Israel ataupun berbendera selain Israel yang melayari Indonesia-Israel," ujarnya kepada Kompas.com, dikutip pada Kamis (4/1/2024).

"Selanjutnya Kemenhub akan bekerja sama dengan kementerian dan lembaga terkait untuk terus memantau hal ini," tambahnya.

"Kami mengusulkan dan memohon kepada Bapak untuk melarang kapal-kapal dagang Israel berlabuh di pelabuhan kita sebagai bentuk perjuangan kita untuk kemerdekaan Palestina," tulis akun Instagram @greschinov, Senin (1/1/2024).

https://money.kompas.com/read/2024/01/04/120000226/kemenhub-pastikan-tidak-pernah-mengizinkan-kapal-dagang-israel-berlabuh-di

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke