Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Simak Jadwal Operasional BCA pada Libur Idul Adha 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menyesuaikan jadwal operasional kantor cabang sepanjang periode libur dan cuti bersama Idul Adha 2024.

Penyesuaian ini mengikuti jadwal libur dan cuti bersama yang telah ditetapkan pemerintah pada 17 sampai 18 Juni 2024.

Selama periode tersebut, nasabah dapat mengakses layanan perbankan BCA melalui aplikasi myBCA, BCA mobile, internet banking (KlikBCA), serta ATM BCA. Seluruh kantor cabang BCA akan kembali beroperasi normal pada Rabu (19/6/2024). 

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengatakan, seiring dengan kian berkembangnya kebutuhan nasabah, BCA berkomitmen menyediakan layanan hybrid yang dapat diakses secara online maupun offline.

BCA dapat melayani kebutuhan transaksi nasabah selama 24 jam melalui layanan digital di aplikasi myBCA, BCA mobile, internet banking (KlikBCA), serta belasan ribu jaringan ATM BCA.

Selain itu, nasabah juga dapat menggunakan fitur tanpa kartu (cardless) di BCA mobile dan myBCA untuk setor dan tarik tunai di ATM BCA tanpa membawa kartu fisik.

"Kami harap berbagai layanan BCA yang tersedia dapat membantu nasabah memenuhi berbagai kebutuhan finansial, termasuk selama periode libur dan cuti bersama Idul Adha 2024,” ujar dia dalam keterangan resmi, dikutip Senin (17/6/2024).

Jahja menuturkan, selama masa libur Idul Adha 2024, masyarakat dan nasabah yang hendak membuka rekening baru dapat melakukannya via aplikasi BCA mobile dan myBCA.

Selain itu, nasabah juga dapat melakukan berbagai transaksi secara mudah, seperti pembayaran via QRIS, top up Flazz, serta membayar dan isi ulang kebutuhan paket data menggunakan aplikasi myBCA dan BCA mobile.

Khusus di myBCA, nasabah bisa memanfaatkan fitur Paylater untuk memenuhi kebutuhan mendadak dengan opsi pembayaran kemudian. Layanan Paylater BCA bisa digunakan nasabah setelah melakukan registrasi terlebih dahulu di aplikasi myBCA.

Adapun, untuk transaksi penerimaan atas pembayaran produk Pertamina (B2B Pertamina) secara luring (offline), nasabah dapat mengaksesnya pada 15 Juni 2024 di 9 Kantor Cabang BCA. 

Sembilan kantor cabang BCA yang melayani transaksi B2B Pertamina offline pada 15 Juni 2024 adalah KCU Bandung, KCU Semarang, KCU Malang, KCU Solo Slamet Riyadi, KCU Palembang, KCU Medan, KCU Denpasar, KCU Galaxy, dan KCU Kelapa Gading. Pelayanan di setiap kantor cabang dilakukan menyesuaikan waktu layanan weekend banking.

“Mewakili segenap manajemen dan karyawan BCA, saya mengucapkan selamat Iduladha 1445 Hijriah. Semoga semua yang melaksanakan ibadah haji dan kurban mendapatkan pahala serta berkah melimpah pada hari yang berbahagia ini,” tandas Jahja.

Berikut ini penyesuaian operasional kantor cabang BCA selama akhir pekan, libur dan cuti bersama Idul Adha 2024.

Demikian adalah penyesuaian operasional kantor cabang BCA selama akhir pekan, libur dan cuti bersama Idul Adha 2024.

https://money.kompas.com/read/2024/06/17/122826826/simak-jadwal-operasional-bca-pada-libur-idul-adha-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke